Jadwal Siaran Langsung Hari Kedua BWF World Tour Finals

Atlet-atlet badminton yang lolos ke BWF World Tour Finals 2019 akan kembali bertanding pada hari kedua. Berikut jadwal siaran langsung hari kedua BWF World Tour Finals 2019, Kamis (12/11).

BWF World Tour Finals 2019 memasuki hari kedua. Ajang kejuaraan penutup tahun ini bakal dimulai sejak pukul 11.00 waktu setempat atau pukul 10.00 WIB.

Siaran langsung BWF World Tour Finals 2019 bakal ditayangkan di stasiun televisi TVRI.

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan merupakan wakil Indonesia yang diperkirakan bakal bermain paling awal. Ahsan/Hendra yang menang atas juara SEA Games 2019, Aaron Chia/Soh Woi Yik, bakal bertemu dengan Lu Ching Yao/Yang Po Han pada hari kedua.

Setelah Ahsan/Hendra, atlet-atlet pelatnas PBSI seperti Anthony Sinisuka Ginting, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, dan Praveen Jordan/Melatti Daeva Oktavianti juga bakal berlaga pada sesi siang.

Sementara wakil Merah Putih lain seperti Greysia Polii/Apriyani Rahayu, Jonatan Christie, dan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo baru akan bermain pada sesi sore.

Mayoritas wakil Indonesia meraih kemenangan dalam laga hari pertama. Hanya Ginting dan Greysia/Apriyani yang kalah dari wakil-wakil negara lain. Sementara Praveen/Melati kalah dari Hafiz/Gloria.
Jadwal Siaran Langsung Hari Kedua BWF World Tour Finals

Jadwal pertandingan wakil Indonesia di hari kedua BWF World Tour Finals 2019:

Sesi siang – sore
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Lu Ching Pao/Yang Po Han (Taiwan)
Anthony Sinisuka Ginting vs Chen Long (China)
Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja vs Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China)
Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang)

Sesi sore – malam
Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China)
Jonatan Christie vs Wang Tzu Wei (Taiwan)
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (Jepang).

 

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia

 

 

 

[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *