Lebih Murah, Zaskia Sungkar akan Lakukan Program Bayi Tabung di Belanda
Zaskia Sungkar dan Irwasnyah kini tengah berusaha untuk mendapatkan momongan. Setelah 9 tahun menikah, keduanya akhirnya memutuskan untuk melakukan program untuk bayi tabung atau In Vitro Fertilisation (IVF).
Setelah pertimbangan cukup lama, pasangan ini melakukan program bayi tabung di Belanda. Hal ini disampaikan oleh kakak kandung Shireen Sungkar itu melalui vlog yang diunggah di kanal YouTube The Sungkars Family.
“Ada kepikiran untuk melanjutkan program di Amsterdam,” ujar Zaskia Sungkar, dikutip pada Senin (3/2).
Irwansyah menjelaskan jika program bayi tabung yang ada di Indonesia dan belanda sama-sama bagus. Namun, tingkat keberhasilan program bayi tabung di Belanda jauh lebih tinggi dibanding Indonesia.
Tak hanya itu saja, biaya yang harus dikeluarkannya untuk menjalani program kehamilan ternyata lebih murah di Amsterdam.
“Memang tingkat keberhasilan di Indonesia bagus juga, tapi di Amsterdam lumayan murah,” jelas Irwansyah.
” Iya, jadi pertimbangannya (harga) satu. Aku kaget sih,” ucap Zaskia.
Zaskia mengaku jika pada tahun ini dirinya juga sudah akan berusia 30 tahun. Oleh sebab itu, keluarga sudah mendesaknya untuk mencoba program kehamilan.
Awalnya, Zaskia masih ogah-ogahan melakukannya, namun ia percaya bahwa dibutuhkan usaha demi mendapatkan hal yang ia inginkan.
“Jadi pertimbangan satu, jadi awalnya gini, ayo dong mama pengen temanin. Mama pengen banget aku IFV, akunya masih on off, malas,” ungkap Zaskia
“Cuman kata keluarga harus ada ikhtiar, salah satu ke dokter kan bagian dari ikhtiar. Makanya pas mama ngomong, oke Kia program. Karena tahun ini aku 30,” sambung Zaskia.
Sumber : akurat.co
Gambar : Tribunnews.com
[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]