Rapper Juice WRLD Meninggal Dunia di Usia 21 Tahun
Rapper Juice WRLD meninggal dunia pada Minggu (8/12) setelah dilarikan ke pusat medis usai mendarat di Bandara Internasional Midway Chicago, Amerika Serikat.
Berdasarkan keterangan sejumlah orang yang pergi dengan Juice, rapper itu mengalami kondisi darurat medis tak lama setelah tiba di bandara dan langsung dilarikan ke Kantor Pemeriksaan Medis Cook County.
Juru bicara kepolisian Chicago, Anthony Guglielmi, mengatakan kepada CNN bahwa sang rapper meninggal dunia tak lama setelah dilarikan ke pusat medis tersebut.
“Tidak ada tanda-tanda kejanggalan dan semua orang di pesawat itu bekerja sama dengan CPD [kepolisian] dan telah memberikan semua informasi mereka,” kata Guglielmi.
Saat ini, polisi dilaporkan masih menunggu hasil pemeriksaan medis untuk menentukan penyebab utama kematian Juice.
Atas kabar duka ini, pihak label yang menaungi Juice, Interscope Records, turut buka suara dan memberikan keterangan resmi.
“Juice membuat dampak yang luar biasa bagi dunia dalam waktu yang sangat singkat. Jiwanya lembut, kreativitasnya tidak mengenal batas, manusia yang luar biasa dan seniman yang mencintai serta peduli dengan para penggemarnya di atas segalanya,” demikian keterangan Interscope Records.
Juice bergabung ke Interscope Records pada Maret 2018 setelah mencetak hit di SoundCloud dengan “Lucid Dreams” dan “All Girls Are the Same”
SoundCloud menyatakan bahwa Juice adalah artis yang paling banyak diputar, disukai, dan diunggah ulang di platform tersebut pada 2018. “Lucid Dreams” juga menjadi lagu paling banyak dimainkan tahun lalu.
Tak hanya itu, Juice WRLD juga dinobatkan sebagai Artis Baru Top di Billboard Music Awards pada Mei lalu. Billboard menyatakan bahwa lagu-lagu Juice masuk dalam chart Hot 100 sebanyak 25 kali dalam waktu kurang dari dua tahun.
Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : Tribunnews.com
[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]