Jokowi Lantik Ratusan Lulusan Akmil dan Akpol di Istana Merdeka

Presiden Jokowi melantik ratusan perwira TNI-Polri yang merupakan lulusan Akademi Militer (akmil) dan Akademi Kepolisian (Akpol) angkatan 2023.

Upacara Prasetya Perwira digelar di halaman Istana Negara, Jakarta. Kegiatan dimulai dengan upacara kebesaran, rombongan kepresidenan masuk istana dengan hormat senjata dari Polisi Militer.

Setelah itu, ratusan perwira TNI-Polri masuk halaman istana presiden diiringi lagu Maju Tak Gentar.

Pelantikan ratusan perwira TNI-Polri dilanjutkan dengan pembacaan dalam Keputusan Presiden Nomor 52/TNI dan 53/Polri.

Lalu Jokowi menyematkan Adhi Makayasa dalam upacara itu. Penghargaan tersebut diberikan kepada lulusan terbaik setiap angkatan.

Penerima Adhi Makayasa tahun ini adalah Letnan Dua Sawung Setiawan dari Akademi Militer, Letnan Dua Pelaut Hermawan Burhanudin Tri Putro dari Akademi Angkatan Laut, Letnan Dua Penerbang Muhammad Galuh Safari Rahma dari Akademi Angkatan Udara, dan Inspektur Polisi Dua Irfan Urane Azis dari Akademi Kepolisian.

Setelah itu, Jokowi mengambil sumpah para lulusan baru Akpol dan Akmil. Dia mengucap sumpah diikuti para perwira.

“Demi Allah saya bersumpah/Demi Tuhan saya berjanji/Om Atah Paramawisesa saya bersumpah bahwa saya akan memenuhi kewajiban perwira dengan sebaik-baiknya terhadap bangsa Indonesia dan NKRI yang berdasarkan Pancasila dan UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945,” kata Jokowi diikuti para perwira di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (26/7).

Upacara ini dihadiri sejumlah petinggi negara. Beberapa di antaranya Wakil Presiden Ma’ruf Amin, Ketua MPR Bambang Soesatyo, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, dan Kepala Staf Presiden Moeldoko.

Ada pula Menko Polhukam Mahfud MD, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono, dan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo.

Untuk pertama kalinya sejak pandemi Covid-19, upacara Prasetya Prawira digelar tampa protokol kesehatan ketat. Istana pun mempersilakan media massa untuk meliput langsung.

 

 

 

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : Tempo.co

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *