Usai KTT NATO, Biden Berkunjung ke Finland Sebelum Balik ke AS

Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden berkunjung ke Finlandia usai Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO) di Vilnius, Lithuania. Biden menjadi Presiden AS pertama yang mengunjungi Helsinki sejak pertemuan Donald Trump lima tahun lalu dengan Presiden Rusia Vladimir Putin.

Adapun Finlandia bergabung dengan NATO pada April lalu. Bergabungnya Finlandia ke NATO mengakhiri sikap non-blok militer mereka sebagai respons atas invasi Rusia ke Ukraina.

Dikutip dari AFP, Biden akan menemui Presiden Finlandia Sauli Niinisto dan perdana menteri negara-negara Nordik. Biden akan mendiskusikan kerja sama antara negara-negara Nordik dan Amerika Serikat dalam masalah keamanan, lingkungan, dan teknologi.

Kunjungan Biden ini menyusul keputusan kontroversial AS untuk memberi Ukraina bantuan amunisi, yang sebetulnya ditentang sebagian besar negara anggota NATO tetapi terus dilanjutkan AS.

Finlandia akan menjadi perhentian terakhir Biden dalam tur Eropanya sebelum kembali ke Washington DC pada Kamis (13/7). Ia sebelumnya sempat bertemu dengan Perdana Menteri Rishi Sunak di London pada Senin (10/7).

Di KTT NATO, Presiden Recep Tayyip Erdogan mengumumkan Turki akhirnya mengizinkan Swedia bergabung dengan NATO setelah sempat ngotot menentang. Biden pun akhirnya merestui penjualan jet tempur F-16 ke Turki tanpa “peringatan atau syarat”.

 

 

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : Egindo

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *