Pakai Kursi Roda, Jeremy Renner Disebut Masih Riang

Aktris Evangeline Lily mengisahkan pengalamannya menjenguk Jeremy Renner setelah aktor itu mengalami kecelakaan hebat yang membuat 30 tulangnya patah beberapa waktu lalu.
Aktris yang juga pemeran film Ant-Man itu menyebut Renner kini duduk di atas kursi roda. Renner saat ini masih menjalani fisioterapi setelah dinyatakan keluar dari rumah sakit.

“Saya berjalan di dalam rumahnya dan merinding, karena saya heran, ‘Kenapa kau bergerak? Kenapa? Apa yang terjadi?’,” kata Lily mengisahkan momen ia bertemu Renner pertama kali usai kecelakaan itu.

“Saya menduga akan duduk di sampingnya di kasur dan memegang tangannya sementara dia mengerang dan mengeluh kesakitan dan tak bisa bergerak,” katanya kepada Access, dikutip dari New York Post yang rilis Kamis (9/2).

“Dia malah keliling pakai kursi roda, tertawa dengan temannya. Itu keajaiban, sungguh keajaiban,” kata Lily.

“Dia sungguh bisa melewati hal yang sangat sulit, orang itu. Kalian akan selalu bisa melihat itu dalam dirinya. Dia pulih luar biasa, saya sangat bersyukur,” katanya.

Jeremy Renner sebelumnya mengalami kecelakaan fatal saat mengendarai kendaraan pembersih salju pada awal Januari 2023. Ia terlindas kendaraan tersebut saat berusaha menolong keponakannya.

Hal itu semula saat Renner mengendarai kendaraan tersebut dan membersihkan salju. Namun kendaraan itu tiba-tiba hilang kendali, sementara keponakannya berada di jalur yang berbahaya dari kendaraan itu.

Renner yang menyadari hal tersebut langsung bergegas keluar dari kendaraan dan menyusulnya untuk menyelamatkan sang keponakan.

“Kendaraan PistenBully mulai meluncur sehingga membuat Renner keluar dari kendaraan tanpa memasang rem darurat,” tulis laporan kantor polisi setempat dilansir CNN.

“Meskipun PistenBully memiliki beberapa masalah mekanis, berdasarkan pemeriksaan mekanis kami diyakini bahwa rem parkir akan membuat PistenBully tidak bergerak maju,” kata laporan itu.

“Ketika Renner berusaha menghentikan atau mengalihkan PistenBully untuk menghindari [keponakannya] cedera, dia jatuh ke bawah kendaraan dan terlindas,” lanjutnya.

Ketika Jeremy Renner terlindas, keponakan yang saat itu berada di tempat kejadian perkara (TKP) membantu aktor pemeran Hawkeye itu hingga bantuan medis datang.

Akibat kejadian tersebut, Renner patah tulang hingga 30 titik dan sempat mengalami fase kritis.

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *