Macron Pilih Elisabeth Borne Jadi Perdana Menteri Prancis yang Baru

Presiden Prancis Emmanuel Macron memilih Elisabeth Borne sebagai perdana menteri yang baru pada Senin (16/5).

Mengutip AFP Elisabeth Borne menggantikan Jean Castex yang baru saja mengundurkan diri.

Sebelum dipercaya menjadi perdana menteri yang baru, Elisabeth Borne menjabat sebagai menteri tenaga kerja di kabinet Macron.

Pemilihan Elisabeth Borne juga membuat Prancis kembali memiliki perdana menteri dari kalangan perempuan. Terakhir kali perdana menteri Prancis dijabat perempuan yakni pada 1991-1992 silam oleh Edith Cresson di masa Presiden François Mitterrand.

Sebelumnya, nama Elisabeth Borne sudah digadang-gadang bakal diangkat menjadi perdana menteri. Ada dua nama yang sempat mengerucut, antara lain Elisabeth Borne dan Dirjen UNESCO Audrey Azoulay Hingga kemudian, Elisabeth Borne yang terpilih.

Mengutip AFP, Elisabeth Borne merupakan insinyur berusia 61 tahun yang loyal terhadap Macron sejak periode pertama. Dia pernah dipercaya mengurus transportasi, lingkungan hingga menteri tenaga kerja sejak 2020.

Mantan perdana menteri perempuan Prancis, Edith Cresson mengatakan bahwa politik negaranya cenderung didominasi pria dalam puluhan tahun terakhir.

Oleh karena itu, siapapun perempuan yang menjadi perdana menteri Prancis nanti benar-benar harus memiliki keberanian.

“Dia bakal membutuhkan banyak keberanian,” kata Cresson.

 

 

 

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *