Serial Percy Jackson Siap Diproduksi Usai Temukan Sutradara
Serial Percy Jackson akhirnya menemukan sutradara, lebih dari satu tahun setelah mengumumkan rencana pembuatan pada Mei 2020. James Bobin ditunjuk untuk mengarahkan episode pilot serial ini.
“Sutradara episode pilot kita adalah James Bobin, orang hebat dan sutradara berbakat yang memenuhi semua kriteria sebagai mitra sesuai keinginan kami,” keterangan penulis novel Percy Jackson, Rick Riordan, pada blog pribadinya.
Oleh sebab itu, ia menyatakan serial Percy Jackson bisa mulai diproduksi pada Juni 2022 jika semuanya lancar. Namun, ia tidak bisa memastikan hal tersebut karena bukan pernyataan resmi dari Disney.
Bobin merupakan sutradara episode pertama serial Mysterious Benedict Society yang diadaptasi dari buku anak-anak. Rick Riordan mengaku menyukai episode tersebut karena dirasa sesuai dengan sumber aslinya.
Selain serial, Bobin juga memiliki pengalaman menyutradarai film, di antaranya adalah The Muppets (2011), Muppets Most Wanted (2014), Alice Through the Looking Glass (2016), dan Dora and the Lost City of Gold (2019).
“James mengenal buku-buku Percy dengan baik. Anak-anaknya menggemari (Percy Jackson). Humornya luar biasa. Kami berada pada orang yang tepat, demigod, dan beruntung dia bergabung dengan tim kami,” tulis Riordan.
Mengutip Collider, Senin (25/10) waktu Amerika Serikat, mendapatkan sutradara untuk episode pilot merupakan hal yang sangat penting bagi serial. Pasalnya, episode pilot akan menjadi gerbang dan menentukan keberlangsungan serial tersebut.
Sebelumnya, Riordan mengumumkan Percy Jackson akan diadaptasi menjadi serial yang tayang di layanan streaming Disney+. Hal itu ia umumkan bersama istrinya, Becky, lewat video yang diunggah di akun Twitter miliknya.
Kali ini Riordan dan Becky akan benar-benar terlibat dalam penggarapan serial Percy Jackson. Ia tidak ingin serial hasil adaptasi dari novel yang ia garap mengecewakan seperti dua film adaptasi terdahulu.
Percy Jackson adalah tokoh utama dalam serial buku Percy Jackson and the Olympians. Kisahnya bermula ketika Percy menemukan fakta bahwa dirinya adalah seorang demigod, putra dari ibu manusia dengan ayahnya Dewa Yunani, Poseidon.
Seri pertama buku itu dimulai dengan The Lightning Thief (2005) yang kemudian dilanjutkan dengan The Sea of Monsters (2006), The Titan’s Curse (2007), The Battle of the Labyrinth (2008), dan The Last Olympian (2009).
Setelah itu Riordan juga menerbitkan buku pendamping seri buku tersebut, yaitu dua buku bertajuk The Demigod Files yang terbit pada tahun 2009 dan The Demigod Diaries yang terbit pada tahun 2010.
Dua buku pertama seri Percy Jackson telah diadaptasi menjadi film yang rilis pada 2010 dan 2013. Kedua film itu menerima ragam penilaian kritikus, namun terbilang sukses dari segi bisnis lantaran mendulang US$425 juta dari seluruh dunia.
Kedua film Percy Jackson diproduksi oleh oleh rumah produksi 20th Century Fox. Kemudian pada Maret 2019 Disney resmi mengakuisisi 20th Century Fox sehingga bisa kembali menggarap serial atau film Percy Jackson.
Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : Pantau.com