Atta Halilintar Ikut Galang Dana Atasi Corona, Target Rp 150 Juta
Setelah Rachel Vennya menggalang dana untuk membantu mencegah penyebaran virus corona di Indonesia, kini giliran youtuber Atta Halilintar menlakukan hal serupa. Serupa dengan Rachel, Atta juga menggalang dana lewat kitabisa.com.
Atta Halilintar juga mengabarkan penggalangan dana tersebut lewat akun Instagram-nya pada Rabu, 18 Maret 2020.
“Guys, aku mau share kekhawatiranku soal penyebaran Corona. Sampai Hari Selasa (17/3) udah ada 172 orang positif Corona dan 5 orang meninggal. Jangan pernah mikir, “Ah baru segitu aja korbannya.” Inget guys, itu bukan cuma angka tapi nyawa saudara-saudara kita, belum lagi virus corona nih nyebarnya cepet banget. Makanya, kita perlu menahan penyebaran corona secepat mungkin biar gak banyak korban yang jatuh, ” tulis Atta Halilintar.
Atta Halilintar menargetkan dana hingga Rp150 juta dalam masa 75 hari mulai Selasa, 17 Januari 2020 lalu. Atta memberikan bantuan kepada tenaga kesehatan dan masyarakat berpenghasilan rendah karena mereka yang paling berisiko tinggi tertular virus corona.
Aku bikin galang dana ini supaya kita semua bisa bantu petugas kesehatan dan masyarakat kecil yang rawan terkena corona. Buat bantu mereka kamu bisa donasi di galang, bisa donasi cuma mulai dari 1.000 doang kok,” katanya
Hasil donasi ini rencananya untuk dibelikan Alat Pelindung Diri (APD) untuk tenaga kesehatan, masker, sarung tangan plastik, pelindung wajah, kacamata google, dan alat lainnya yang fungsinya melindungi diri supaya tidak tertular. “Sekarang, banyak tenaga kesehatan yang pakai alat seadanya karena stok alat pelindung semakin menipis,” tulis Atta.
Selain itu, dana yang terkumpul juga akan dibelikan Sembako dan Kebutuhan Sehari-hari untuk masyarakat kecil, seperti pedagang keliling atau driver ojol. “Kita bakal kasih kebutuhan sehari-hari, jadi mereka juga bisa istirahat di rumah. Plus, kita juga kasih alat perlindungan kayak masker, hand sanitizer, dan sabun cuci tangan buat mereka,” tulis Atta Halilintar.
Sumber : tempo.co
Gambar : Celebrity OkeZone
[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]