Dua Warga Swedia Tewas Ditembak, Laga Belgia vs Swedia Dihentikan

Laga Belgia vs Swedia pada Kualifikasi Euro 2024 dihentikan setelah pemain Swedia tak mau melanjutkan pertandingan. Hal ini lantaran ada peristiwa penembakan yang membuat dua warga Swedia tewas.

Duel Belgia vs Swedia telah menyelesaikan babak pertama dengan kedudukan 1-1. Setelah momen itu, tim Swedia mendengar ada kabar penembakan yang terjadi.

Dua orang Swedia menjadi korban penembakan. Dikutip dari Reuters, Belgia lalu meningkatkan peringatan kewaspadaan teror ke level tertinggi.

Mendengar kabar tersebut, pemain-pemain Swedia tak ingin melanjutkan pertandingan. Timnas Belgia pun setuju dengan permintaan tersebut.

“Laga dihentikan di jeda babak pertama berdasarkan alasan keamanan. Informasi lanjutan akan diberikan kemudian,” tulis UEFA dalam website resmi mereka.

Dalam laporan Sky News, peristiwa penembakan tersebut terjadi sekitar 5km dari King Baudouin Stadium yang jadi tempat pelaksanaan pertandingan Belgia vs Swedia.

Meski laga Belgia vs Swedia sudah dihentikan, pihak keamanan meminta para penonton untuk tetap berada di dalam stadion sebagai langkah pencegahan keamanan. Prioritas utama pihak keamanan saat ini adalah agar ribuan penonton yang ada di dalam stadion bisa pulang dengan selamat.

Pada laga tersebut, Vitor Gyokeres lebih dulu mencetak gol untuk membawa Swedia unggul. Namun kemudian Romelu Lukaku mencetak gol melalui titik penalti.

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *