Diego Luna Respons Rumor Gabung MCU: Saya Sibuk 2 Tahun Mendatang
Bintang serial Andor Diego Luna menanggapi rumor yang menyebutkan dirinya bergabung waralaba Marvel Cinematic Universe (MCU) dalam waktu dekat. Ia mengaku sempat mendengar dan membahas rumor tersebut.
“Aku baru saja membicarakan hal tersebut pagi ini, rumor itu,” ujar Diego Luna sembari tersenyum kepada pembawa acara Kristian Harloff dalam siniar The Big Thing, Rabu (21/12).
“Saat kamu menjadi bagian dari rumor yang beredar, jika sebagian dari rumor itu benar, itu akan menjadi sesuatu yang luar biasa.”
Tanggapan tersebut diberikan Luna saat dirinya dikabarkan berperan sebagai Reed Richards atau Captain Fantastic dalam film Fantastic 4 versi MCU.
Namun, Luna enggan memberikan kepastian terkait kebenaran kabar tersebut. Ia hanya mengindikasikan proyek film miliknya akan cukup padat hingga dua tahun ke depan.
“Satu-satunya hal yang bisa saya sampaikan adalah, dalam dua tahun mendatang, aku sibuk. Dalam dua tahun ke depan, yang ingin kulakukan hanyalah membuat film,” tutup Luna dengan tawa renyah.
Tak hanya Diego Luna, MCU juga dirumorkan akan segera menggaet amunisi baru untuk jajaran pemerannya. Aktor senior Harrison Ford diyakini bakal debut di MCU lewat film Captain America: New World Order.
Ford dikabarkan bergabung MCU untuk mengambil peran Jenderal Thaddeus ‘Thunderbolt’ Ross. Menanggapi kabar tersebut, Ford memberikan komentar singkat soal keputusan mengambil peran yang cukup baru bagi karier aktingnya.
“Hei, begini, saya telah melakukan banyak hal. Sekarang saya ingin melakukan hal-hal yang belum pernah saya lakukan,” jawab Harrison Ford singkat, seperti dikutip dari Screen Rant, Selasa (20/12).
Sementara itu, proyek reboot MCU untuk film Fantastic Four resmi mengalami pergeseran jadwal.
Film tersebut awalnya dijadwalkan tayang 8 November 2024. Namun, jadwal itu diundur hingga 14 Februari 2025. Versi reboot MCU untuk Fantastic Four akan menjadi awalan dari Fase ke-6 MCU.
Tim superhero yang terdiri dari Mr. Fantastic, Invisible Woman, Human Torch, dan The Thing itu dipastikan bergabung ke MCU pada 2019 lalu setelah Disney mengakuisisi 20th Century Fox.
Fantastic Four merupakan karakter superhero Marvel Comics yang diciptakan Stan Lee dan Jack Kirby. Empat superhero Marvel itu pertama kali muncul di komik The Fantastic Four #1 rilisan 1961.
Sebelumnya, kisah grup superhero tersebut juga telah diangkat menjadi film live-action dan merupakan bagian dari karakter Marvel milik studio 20th Century Fox.
Dua film digarap sutradara Tim Story, yakni Fantastic Four (2005) dan Fantastic Four: Rise of the Silver Surfer (2007).
Di sisi lain, sutradara Jon Watts (Spider-Man MCU) yang ditunjuk untuk mengarahkan Fantastic Four MCU juga dipastikan mundur pada awal 2022. Hingga kini, belum diketahui pasti sutradara, tim produksi, serta aktor yang terlibat untuk film itu.
Sumber : kompas.com
Gambar : CNN Indonesia