Jadwal Pekan Perdana Liga Spanyol: Barcelona Vs Rayo Vallecano, Real Madrid Lawan Tim Promosi

Pekan perdana LaLiga, kompetisi tertinggi Liga Spanyol, musim 2022-2023, bakal mulai digulirkan pada Sabtu (13/8/2022).

Berdasarkan jadwal Liga Spanyol 2022-2023, runner-up musim lalu Barcelona akan melawan Rayo Vallecano pada pekan pertama.

Duel Barcelona vs Rayo Vallecano dijadwalkan berlangsung di Stadion Spotify Camp Nou, Minggu (14//8/2022) dini hari WIB.

Barcelona perlu mewaspadai kekuatan Rayo Vallecano jika tak ingin memulai Liga Spanyol musim 2022-2023 dengan hasil minor.

Blaugrana menderita hasil minor melawan Rayo Vallecano besutan Andoni Iraola musim lalu.

Barcelona menelan dua kekalahan dengan skor identik 0-1, pada musim lalu baik saat laga tandang dan kandang.

Xavi Hernandez dan pasukannya perlu mencari cara ampuh untuk mengakhiri riwayat buruk tersebut ketika harus bersua Rayo Vallecano pada laga pembuka Liga Spanyol 2022-2023.

Sementara itu, juara bertahan Real Madrid dijadwalkan melawan tim promosi UD Almeria pada jornada pertama.

Laga Almeria vs Real Madrid akan digelar di Stadion de los Juegos Mediterraneos, Senin (15/8/2022) dini hari WIB.

Real Madrid memiliki rekor mentereng ketika melawan Almeria.

Dari 12 pertemuan sebelumnya, Madrid mencatatkan sembilan kemenangan, dua hasil imbang, dan menelan satu kekalahan.

Tim berjuluk Los Blancos berpeluang melanjutkan tren apik ketika menghadapi Almeria, berkat modal juara Piala Super Eropa 2022 usai mengalahkan Eintracht Frankfurt 2-0, Kamis (11/8/2022) dini hari WIB.

Jadwal Pekan Pertama Liga Spanyol 2022-2023
Sabtu (13/8/2022)

02.00 WIB – Osasuna vs Sevilla
22.00 WIB – Celta Vigo vs Espanyol
Minggu (14/8/2022)

00.00 WIB – Real Valladolid vs Villarreal
02.00 WIB – Barcelona vs Rayo Vallecano
22.30 WIB – Cadiz vs Real Sociedad
Senin (15/8/2022)

00.30 WIB – Valencia vs Girona
03.00 WIB – Almeria vs Real Madrid
22.30 WIB – Athletic Bilbao vs Mallorca
Selasa (16/8/2022)

00.30 WIB – Getafe vs Atletico Madrid
02.30 WIB – Real Betis vs Elche

 

 

Sumber: kompas.com
Gambar : Kompas Bola

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *