Penangguhan Diperpanjang, Serie A Paling Cepat Bergulir 15 Juni

Publik harus sedikit bersabar terkait tanggal Serie A digulirkan lagi. Sebab, pemerintah memperpanjang sehari masa penangguhan kompetisi hingga 14 Juni.

Klub-klub Italia sudah diperbolehkan latihan lagi mulai 18 Mei kemarin menyusul dilonggarkannya aturan lockdown di negara itu. Para pemain bisa berlatih lagi di markas tim masing-masing setelah dua bulan dikarantina.

Dengan izin ini turun maka Liga Italia setidaknya bisa dimulai paling cepat bulan depan. Tanggal 13 Juni disebut-sebut jadi tenggat untuk menggelar lagi kompetisi 2019/2020 yang masih menyisakan 12 pekan.

Meski demikian, para penikmat Serie A dan pemain masih harus menunggu agak lama. Sebab Pemerintah Italia memperpanjang sehari masa penangguhan, dari awalnya 13 Juni menjadi 14 Juni.

Dilansir Football-Italia, pemerintah ingin memastikan betul seluruh protokol kesehatan sudah dijalankan agar tak ada lagi kasus penularan COVID-19. Pasalnya, dua pekan lalu, masih ada beberapa pemain klub Serie A yang positif corona.

Apalagi Italia masih jadi negara dengan jumlah pasien terpapar corona terbanyak di dunia, dengan hampir 226 ribu kasus dan 32 ribu nyawa melayang. Awal pekan ini, Italia mencatatkan angkat kematian terendah per harinya sejak Maret, yakni 99 jiwa.

Serie A saat ini dipimpin Juventus dengan 63 poin, unggul satu poin atas Lazio di posisi kedua. Kemungkinan Serie A baru bisa dimulai paling cepat 15 Juni.

 

 

 

Sumber : detik.com
Gambar : detik.com

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *