Kelas 3 SMA, Yorike Angeline Setuju Ujian Nasional Ditiadakan

Artis peran Yoriko Angeline menerima kebijakan pemerintah dalam menghadapi pandemi corona yaitu meniadakan Ujian Nasional (UN).

Seperti diketahui, Yoriko kini tengah duduk di bangku kelas 3 Sekolah Menengah Atas (SMA).

“Menurut saya dengan kondisi yang seperti sekarang, itu adalah keputusan yang sangat tepat karena faktor keselamatan lebih penting. Tahu nya pertama kali dari group sekolah dan internet,” jelas Yoriko saat dihubungi beberapa waktu lalu.

Yoriko menambahkan dirinya tak khawatir jika penilaiaan untuk kelulusan siswa diambil berdasar nilai raport.

Pemain Dilan 1990 ini menyatakan, selama ini nilai raportnya selalu memuaskan karena belajar.

“Alhamdulillah nilai rapor selalu memuaskan jadi gak ada masalah. (Kalaupun ada UN) Ya siap gak siap sebenarnya, karena saya merasa sudah belajar semaksimal mungkin,” jelas Yoriko.

Lebih lanjut, Yoriko menyampaikan bahwa setelah lulus SMA, dirinya akan melanjutkan jenjang kampus Internasional bergengsi di Jakarta.

“Saya kuliah ambil jurusan business di Jakarta International College dan kuliahnya selama 3 tahun, dan senior yearnya. Saya akan kuliah di US di Western Michigan University. Dan alhamdulillah saya mendapat scholarship,” pungkasnya.

 

 

 

Sumber : akurat.co
Gambar : Liputan6.com

 

 

 

 

[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *