Lawan Man City, Madrid Hancur Dalam Delapan Menit

Laga Real Madrid vs Manchester City pada babak 16 besar Liga Champions menghadirkan delapan menit yang krusial. Petaka bagi Madrid sekaligus kegembiraan bagi Man City.

Delapan menit itu terjadi pada babak kedua diawali dengan gol tim tamu dan hingga kartu merah bagi kapten tuan rumah.

Pertandingan berlangsung cukup berimbang, namun Madrid bermain tidak cukup efektif. Sebaliknya Man City sudah akrab dengan peluang demi peluang sejak babak pertama.

Pada babak kedua, Madrid unggul lebih dulu melalui penyelesaian Isco Alarcon menuntaskan umpan Vinicius Junior.

Keunggulan Madrid yang dibukukan pada menit ke-60 hanya bertahan 18 menit.

Memasuki menit ke-78, Gabriel Jesus menyamakan kedudukan setelah menerima assist dari Kevin de Bruyne.

Skuat Manchester Biru kemudian membalikkan keadaan. Pelanggaran Dani Carvajal terhadap Raheem Sterling di kotak penalti berbuntut penalti. De Bruyne sukses menjalankan tugas sebagai algojo di menit ke-83.
Lawan Man City, Madrid Hancur Dalam Delapan Menit

Dua gol dalam lima menit membuat Man City memimpin 2-1. Tiga menit kemudian, atau pada menit ke-86, Madrid kembali harus menghadapi kenyataan tidak mengenakkan. Sergio Ramos kehilangan hak bermain. Wasit Daniele Orsato mengeluarkan kartu merah untuk bek senior El Real lantaran melanggar Jesus.

Kalah di leg pertama yang berlangsung di kandang, Madrid masih menyisakan peluang melaju ke babak selanjutnya asalkan mampu mengalahkan Man City pada leg kedua yang akan berlangsung 17 Maret.

 

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia

 

 

 

[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *