Rossi Finis Terburuk di MotoGP Australia

Pebalap veteran asal Italia Valentino Rossi finis terburuk di MotoGP Australia di sepanjang kariernya di level elite balap motor.

Rossi yang kini berada di tim Yamaha finis di posisi kedelapan pada MotoGP Australia di Sirkuit Phillip Island, Minggu (27/10).

Meski setelah tertinggal 15,841 detik di belakang Marc Marquez yang jadi pemenang.

Sejak kali pertama tampil di MotoGP pada 2022, Rossi tidak pernah absen di MotoGP Australia. Pebalap berjuluk The Doctor itu hanya sekali gagal finis dari 16 penampilannya di Negeri Kanguru.

Pada MotoGP 2011 saat bergabung dengan Ducati, Rossi gagal finis di MotoGP Australia karena kecelakaan. Dalam 16 balapan di MotoGP Australia, pencapaian terbaik Rossi adalah lima kali finis di posisi pertama.

Start dari posisi keempat, Rossi justru finis kedelapan.Start dari posisi keempat, Rossi justru finis kedelapan.

Posisi kedelapan menjadi finis terburuk Rossi selama tampil di MotoGP Australia. Sebelumnya, finis terburuk Rossi berada di posisi ketujuh pada MotoGP Australia 2012.

Pencapaian buruk itu sangat disayangkan banyak pihak, mengingat MotoGP Australia 2019 adalah penampilan ke-400 Rossi di ajang balap motor Grand Prix.

Tambahan delapan poin di MotoGP Australia tidak mampu membawa Rossi menyalip Fabio Quartararo yang berada di posisi ke-11 klasemen sementara MotoGP. Saat ini Rossi masih tertinggal 8 poin di belakang Quartataro.

Rossi Finis Terburuk di MotoGP Australia
Selain performa Rossi yang tak maksimal, sejumlah insiden juga terjadi di MotoGP Australia. Ditambah dengan terjatuhnya Maverick Vinales di lap terakhir saat ingin menyalip Marquez.

Live streaming MotoGP Malaysia 2019, Minggu (3/11), bisa disaksikan melalui CNNIndonesia.com. Sementara siaran langsung balapan bisa disaksikan melalui Trans7.

 

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia

 

 

 

[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *