Mangkir Latihan, Neymar Terancam Dihukum PSG
Paris Saint-Germain (PSG) mengancam akan memberikan hukuman kepada Neymar setelah bintang asal Brasil itu mangkir dari latihan perdana klub jelang pramusim.
Klub berjuluk Les Parisiens itu merilis memulai musim 2019/2020 pada Senin (8/7) waktu setempat. Namun Neymar yang kini masih berstatus pemain termahal dunia tidak juga bergabung dengan klub.
“Pada Senin, 8 Juli, Neymar da Silva Santos Junior akan kembali ke kegiatan pramusim dengan tim senior PSG. [Tetapi] PSG mencatat Neymar Jr tidak hadir pada waktu dan tempat yang disepakati. Hal ini tanpa otorisasi klub sebelumnya,” tulis pernyataan resmi PSG.
“Klub menyesali situasi ini dan akan mengambil tindakan yang sesuai,” PSG melanjutkan.
Sejauh ini nama Neymar masih dikaitkan di bursa transfer untuk kembali ke kompetisi La Liga Spanyol. Barcelona dan Real Madrid jadi dua klub yang disebut-sebut akan menjadi pelabuhan baru bagi Neymar di musim ini.
Akan tetapi, sejumlah pemberitaan melaporkan pemilik PSG Nasser Al-Khelaifi tidak ingin menjual Neymar ke Barcelona dan memilih menawarkan mantan pemain Santos itu ke Madrid.
Al-Khelaifi tidak menghambat kepergian Neymar dari klub Ibu Kota Perancis itu jika klub peminat bisa menebus banderol yang tidak kurang dari 222 juta euro atau setara dengan Rp3,5 triliun.
Mangkir Latihan Neymar Terancam Dihukum PSG
Neymar sendiri gagal tampil di Copa America 2019 dengan timnas Brasil setelah mengalami cedera pergelangan kaki menjelang turnamen dimulai.
Mantan pemain Barcelona itu tampak dalam pertandingan final Copa America 2019 di Stadion Maracana, Minggu (7/7) waktu setempat, di mana Brasil keluar sebagai pemenang usai mengalahkan Peru 3-1.
Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : OkeZone Bola
[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]