Glenda Jackson, Peraih 2 Piala Oscar Best Actress Meninggal Dunia
Aktris Glenda Jackson meninggal dunia di usia 87 tahun pada Kamis (15/6). Dilansir CNN, Jackson wafat setelah berjuang melawan penyakit.
Kabar tersebut dibenarkan oleh agensinya berdasarkan laporan dari PA Media.
Perempuan bernama lengkap Glenda May Jackson ini merupakan seorang aktris yang lahir di Birkenhead, Inggris, pada 1936. Ketika masih remaja, ia bergabung dengan grup teater amatir.
Kemudian, Jackson ia mendapatkan beasiswa untuk bersekolah di Roal Academy of Dramatic Art yang berlokasi di London.
Setelah lulus, ia tampil di teater West End di London. Jackson debut di panggung teater Broadway ketika berperan dalam Marat/Sade pada 1966 silam.
Glenda Jackson kemudian melebarkan sayapnya dengan menjadi bintang film. Beberapa film yang pernah diperankannya, seperti Women in Love (1970), Sunday Bloody Sunday (1971), hingga Marry, Queen of Scots (1971).
Selama kariernya sebagai seorang aktris, Jackson pernah mengoleksi dua Piala Oscar dari ajang Academy Awards untuk kategori Best Actress. Film-film yang membawanya memenangkan piala tersebut adalah Women in Love (1970) dan A Touch of Class (1973).
Jackson juga pernah membawa pulang piala BAFTA Awards untuk kategori Best Actress in a Leading Role berkat perannya di Sunday Bloody Monday (1971).
Tidak hanya film layar lebar, Glenda Jackson juga beberapa kali mendapatkan penghargaan dari serial televisi.
Beberapa di antaranya, dua piala Primetime Emmy Awards dari serial Elizabeth R (1971) dan piala dari British Academy Television Award dari serial Elizabeth Is Missing.
Jackson juga pernah diganjar penghargaan dari Tony Awards untuk kategori Best Actress in a Play berkat perannya di Three Tall Women (2018).
Glenda Jackson tidak hanya berkarier sebagai aktris, tapi juga seorang politisi. Ia rehat sebagai aktris pada 1992 hingga 2015 untuk fokus berpolitik.
Ia menjabat sebagai Wakil Sekretaris Parlemen Negara untuk Transportasi periode 1997-1999 di bawah kepemimpinan mantan Perdana Menteri Tony Blair.
Kemudian, Jackson menjadi anggota parlemen untuk Hampstead dan Kilburn pada periode 1992-2015.
Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia