Rupiah Lesu ke Rp15.355 Awal Pekan Ini

Nilai tukar rupiah bertengger di Rp15.355 per dolar AS pada Senin (11/7) pagi. Posisi itu melemah 0,18 persen dibandingkan perdagangan sebelumnya.

Mata uang di kawasan Asia bervariasi. Baht Thailand misalnya menguat 0,22 persen dan ringgit Malaysia menguat 0,10 persen. Kemudian won Korea melemah 0,11 ersen dan yuan China melemah 0,19 persen.

Sementara itu peso Filipina menguat 0,01 persen dan yen Jepang perkasa 0,58 persen terhadap dolar AS.

Mata uang di kawasan Eropa menguat. Misalnya euro menguat 0,16 persen dan poundsterling menguat 0,18 persen. Lalu, franc Swiss menguat 0,12 persen, dolar Australia menguat 0,39 persen, dan dan dolar Kanada menguat 0,10 persen.

Analis pasar Lukman Leong mengatakan meski rupiah melemah, tetapi mata uang Garuda masih berpeluang menguat terbatas. Hal itu imbas koreksi pada dolar AS.

“Investor cenderung wait and see menantikan serangkaian data ekonomi penting minggu ini di antaranya data inflasi AS,” kata Lukman kepada CNNIndonesia.com.

Hari ini, Lukman memperkirakan rupiah bergerak di rentang Rp15.250 per dolar AS – Rp15.350 per dolar AS.

 

 

 

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : Investasi Kontan

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *