Jadwal Siaran Langsung 9 Wakil Indonesia di China Open Hari Ini

Sebanyak sembilan wakil Indonesia akan tampil di babak 32 besar China Open 2023 hari ini pada Selasa (5/9). Berikut jadwal siaran langsung 9 wakil Indonesia di babak 32 besar China Open 2023 hari ini.
Babak 32 besar China Open 2023 akan mulai digelar di Changzhou Olympic Sports Centre Xincheng Gymnasium pada Selasa (5/9) pagi pukul 08.00 WIB.

Hari ini akan ada sembilan wakil Indonesia yang bakal tampil di babak pertama atau 32 besar China Open 2023.

Pertandingan babak 32 besar China Open 2023 hari ini akan disiarkan langsung di iNews mulai pukul 08.00 WIB dan MNC TV mulai 11.00 WIB.

Pertandingan babak 32 besar China Open 2023 hari ini bakal langsung menyajikan laga-laga menarik. Pasalnya, wakil-wakil Indonesia akan langsung diadang lawan-lawan unggulan di China Open 2023.

Sembilan wakil Indonesia yang tampil di babak 32 besar China Open 2023 hari ini adalah Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Chico Aura Dwi Wardoyo, dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.

Kemudian ada juga Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, Jonatan Christie, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, Gregoria Mariska Tunjung, dan Shesar Hiren Rustavito yang bakal tampil hari ini.

Ganda putra Indonesia Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin akan menghadapi Liang Wei Keng/Wang Chang asal China yang merupakan unggulan ketiga.

Kemudian ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang merupakan unggulan pertama akan menghadapi wakil Denmark Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.

Lalu tunggal putra Indonesia Chico Aura Dwi Wardoyo akan diadang unggulan pertama Viktor Axelsen asal Denmark.

Ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari akan menghadapi wakil Taiwan Chang Ko Chi/Lee Chih Cheh.

Kemudian ganda campuran Indonesia lainnya Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti akan melawan Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin asal China yang merupakan unggulan ketujuh.

Tunggal putra Indonesia Jonatan Christie yang menjadi unggulan kelima akan melawan wakil China Weng Hong Yang.

Lalu ganda campuran Indonesia Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja akan melawan ganda Taiwan Yang Po Hsuan/Hung Ling Fang.

Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung yang merupakan unggulan kedelapan akan melawan Thuy Linh Nguyen dari Vietnam. Kemudian Shesar Hiren Rustavito akan menghadapi Priyanshu Rajawat dari India.

Jadwal Siaran Langsung Wakil Indonesia di 32 Besar China Open 2023 Hari Ini:
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Liang Wei Keng/Wang Chang (China/Unggulan 3)
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Unggulan 1) vs Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark)
Chico Aura Dwi Wardoyo vs Viktor Axelsen (Denmark/Unggulan 1)
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Chang Ko Chi/Lee Chih Cheh (Taiwan)
Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin (China/Unggulan 7)
Jonatan Christie (Unggulan 5) vs Weng Hong Yang (China)
Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Yang Po Hsuan/Hung Ling Fang (Taiwan)
Gregoria Mariska Tunjung (Unggulan 8) vs Thuy Linh Nguyen (Vietnam)
Shesar Hiren Rustavito vs Priyanshu Rajawat (India)

Changzhou Olympic Sports Centre Xincheng Gymnasium/Selasa (5/9)/Live iNews mulai 08.00 WIB/Live MNC TV mulai 11.00 WIB.

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *