Penembakan Massal di Auckland Selandia Baru, 3 Orang Tewas

Penembakan massal terjadi di Kota Auckland, Selandia Baru, menyebabkan tiga orang tewas pada Kamis (20/7) waktu setempat.

Penembakan dilakukan seorang pria beberapa jam sebelum acara pembukaan Piala Dunia Sepak Bola Wanita, seperti dikutip dari CNN.

Saat itu puluhan ribu orang berkumpul untuk menyaksikan pertandingan pembuka antara tuan rumah Selandia Baru melawan Norwegia.

Perdana Menteri Selandia Baru Chris Hipkins menyatakan dalam konferensi pers bahwa tiga orang tewas termasuk pelaku penembakan. Sejumlah orang mengalami luka-luka akibat penembakan massal itu.

Pelaku memuntahkan tembakan dari senapan di tempat konstruksi pada pagi hari. Petugas gawat darurat kemudian langsung meluncur di lokasi kejadian pada pukul 07.00 waktu setempat

“Ia (pelaku) keluar dari gedung konstruksi sembari mengeluarkan senjata api ketika ia pergi. Pria itu kemudian masuk dalam lift setelah sampai lantai atas. Ia kemudian melepaskan tembakan dan pelaku ditemukan beberapa saat kemudian,” ujar petugas gawat darurat.

Kepala Polisi Selandia Baru Andrew Coster mengatakan satu petugas tertembak setelah mencoba terlibat dalam baku tembak untuk melumpuhkan pelaku. Sebanyak empat orang lainnya juga mengalami luka sedang hingga berat.

Pelaku kemudian ditemukan dalam keadaan tewas setelah melakukan penembakan massal.

Kasus penembakan di Selandia Baru pun disebut-sebut amat mengejutkan karena amat jarang terjadi penembakan di negara itu.

 

 

 

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : Tribunnews.com

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *