Jalan Medan Merdeka Barat Ditutup Jelang Aksi Buruh Hari Ini
Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, ditutup menjelang aksi buruh yang bakal digelar pada Rabu (21/6).
Pantauan CNNIndonesia.com, jalan dari depan Istana Negara hingga patung kuda Indosat telah ditutup.
Dit Lantas Polda Metro Jaya telah mengabarkan terkait rekayasa lalu lintas yang diberlakukan pada hari ini.
“09.11 Polri Dit Lantas PMJ melakukan rekayasa arus lalu-lintas sementara di Bundaran Patung Kuda Monas, Untuk kendaraan yang menuju Jl. Medan Merdeka Barat / Harmoni dialihkan melalui Jl. Budi Kemuliaan dan Jl. Medan Merdeka Selatan,” cuit akun @TMCPoldaMetro, Rabu (21/6).
Selain itu, pihak kepolisian juga melakukan rekayasa arus lalu-lintas sementara di Traffic Light (TL) Oteva.
Bagi kendaraan yang menuju Jalan Medan Merdeka Barat atau Jalan Thamrin dialihkan melalui Jalan Budi Kemuliaan.
Diberlakukan pula rekayasa arus lalu lintas sementara di TL Harmoni.
Bagi kendaraan dari Jalan Hayam Wuruk yang menuju Jalan Medan Merdeka Barat atau Jalan Thamrin dialihkan melalui Jalan Juanda.
Di Patung Kuda Indosat, tampak telah disiapkan pengamanan berlapis oleh petugas kepolisian yang berjaga.
Diberitakan, Mahkamah Konstitusi (MK) bakal menggelar sidang ketiga uji formil Undang-Undang Cipta Kerja (UU Ciptaker), Rabu (21/6) pukul 11.00 WIB.
“Acara sidang: Pengucapan ketetapan serta mendengarkan keterangan DPR dan Presiden dalam Pengujian Formil (III),” demikian dikutip dari laman resmi MK, Selasa (20/6).
Perkara uji formil ini diajukan oleh Partai Buruh dan terdaftar dengan Nomor 50/PUU-XXI/2023.
Menanggapi hal itu, Presiden Partai Buruh Saiq Iqbal menyebut ribuan buruh bakal melakukan unjuk rasa di kantor MK dan Istana Negara.
Said mengatakan aksi digelar bertepatan dengan sidang ketiga uji formil UU Cipta Kerja di MK.
“Aksi ribuan buruh se-Jabodetabek di kantor Mahkamah Konstitusi dan Istana Negara bersamaan sidang MK dengan agenda memanggil Presiden dan Pimpinan DPR untuk dimintai keterangan terkait uji formil omnibus law UU Cipta Kerja,” ujar Said dalam keterangannya, Selasa (20/6).
Titik kumpul berada di IRTI – Depan Balai Kota DKI Jakarta.
Massa aksi disebut akan melakukanl ong march ke arah Patung Kuda Indosat. Lebih lanjut, Said menjelaskan pihaknya berharap Presiden dan Pimpinan DPR RI hadir dalam persidangan uji formil di MK besok.
Selain mendesak agar UU Cipta Kerja dicabut, para buruh juga bakal menyerukan penolakan terhadap Rancangan Undang-Undang (RUU) Kesehatan dan pencabutan Permenaker Nomor 5 Tahun 2023.
Lalu, menuntut RUU Perlindungan Pekerja Rumah Tangga (PPRT) segera disahkan, mendesak penghapusan konsep outsourcing dan tolak upah murah.
Kemudian, mendorong revisiparliamentary threshold4 persen dari suara sah nasional dan mencabut presidential threshold 20 persen.
Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : Detik.com