Dramatis, Spanyol Juara UEFA Nations League Usai Menang Adu Penalti

Spanyol berhasil menjadi juara UEFA Nations League 2022/2023 setelah menang adu penalti atas Kroasia dengan skor 5-4 pada laga final di Stadion De Kuip, Rotterdam, Senin (19/6) dini hari WIB.
Spanyol mampu menguasai permainan sejak awal pertandingan. Tim Matador juga memiliki beberapa peluang untuk mencetak gol di awal laga.

Sementara Kroasia lebih banyak melancarkan serangan balik dan mengandalkan umpan-umpan direct serta umpan silang untuk menyerang pertahanan Spanyol.

Di menit ke-22, Kroasia memiliki peluang emas saat Andrej Kramaric berhadapan dengan kiper Spanyol. Namun Kramaric gagal memanfaatkan peluang tersebut lantaran bek Spanyol Aymeric Laporte datang untuk membendung tembakan Kramaric.

Pada menit ke-30 sundulan Ivan Perisic juga mengancam gawang Spanyol. Namun bola sundulan Perisic yang mengarah ke pojok kanan bawah gawang Spanyol dapat dijangkau Unai Simon.

Di menit ke-38 lagi-lagi sundulan Perisic menciptakan peluang untuk Kroasia. Tapi sundulannya lagi-lagi dapat dibaca oleh Unai Simon.

Pada menit ke-57 Spanyol mendapatkan peluang lewat sundulan Marco Asensio. Sayang sundulan Asensio masih sedikit melambung di atas mistar gawang Kroasia.

Di menit ke-83 peluang emas didapatkan Spanyol setelah Ansu Fati yang bebas dari kawalan berhasil melepaskan tembakan ke gawang Kroasia. Namun tembakan Ansu Fati masih bisa diblok Perisic yang berdiri di depan garis gawangnya.

Pada menit ke-90 sontekan Asensio dari sisi kiri juga masih melenceng di sisi kanan tiang gawang Kroasia.

Hingga pertandingan babak kedua berakhir tak ada gol yang mampu diciptakan kedua tim. Pertandingan pun dilanjutkan ke babak tambahan.

Namun hingga 2×15 menit babak tambahan kedua tim tetap tidak ada yang mencetak gol. Pertandingan pun dilanjutkan ke babak adu penalti. Sempat terjadi keributan antar kedua tim usai babak tambahan kedua berakhir.

Tapi situasi bisa diatasi dan pertandingan pun dilanjutkan ke babak adu penalti.

Penendang pertama Kroasia Nikola Vlasic berhasil menjalankan tugasnya dengan baik. Kroasia 1-0 Spanyol.

Tapi Spanyol berhasil menyamakan skor menjadi 1-1 lewat gol penalti Joselu.

Penendang kedua Kroasia Marselo Brozovic juga berhasil menjalankan tugasnya. Kroasia 2-1 Spanyol.

Spanyol kembali dapat menyamakan skor menjadi 2-2 lewat gol Rodrigo.

Luka Mordic sebagai penendang ketiga Kroasia sukses menjalankan tugasnya. Kroasia 3-2 Spanyol.

Namun Spanyol dapat membalas lewat gol Mikel Merino, skor 3-3.

Sayangnya penendang keempat Kroasia Lovro Majer gagal setelah tembakannya dapat diblok Unai Simon. Skor masih 3-3.

Spanyol berbalik memimpin 4-3 lewat eksekusi penalti Marco Asensio.

Penendang terakhir Kroasia Perisic berhasil menjalankan tugasnya untuk mengubah skor 4-4. Sayangnya di penendang terakhir atau penentu Aymeric Laporte gagal setelah tembakannya membentur mistar.

Unai Simon kembali beraksi untuk memblok tembakan Bruno Petkovic, skor masih 4-4. Akhirnya, Dani Carvajal memastikan kemenangan 5-4 atas Kroasia. Spanyol juara UEFA Nations League 2022/2023.

Susunan Pemain Kroasia vs Spanyol di Final UEFA Nations League:
Kroasia XI (4-3-3): Dominik Livakovic; Ivan Perisic, Martin Erlic, Josip Sutalo, Josip Juranovic; Mateo Kovacic, Marcelo Brozovic, Luka Modric; Luka Ivanusec, Andrej Kramaric, Mario Pasalic

Spanyol XI (4-2-3-1): Unai Simon; Jesus Navas, Robin Le Normand, Aymeric Laporte, Jordi Alba; Rodri, Fabian Ruiz; Marco Asensio, Gavi, Yeremi Pino; Alvaro Morata.

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : Bola Kompas

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *