Piala Liga Inggris: Gol Solo Run Rashford Bawa MU Melaju Ke Perempat Final
Manchester United melakoni pertandingan pertama setelah jeda Piala Dunia Qatar 2022. Setan Merah-julukan MU- sukses melaju ke perempat final Piala Liga Inggris 2022-2023 usai menekuk Burnley 2-0 pada Kamis (22/12) dini hari WIB.
Berlangsung di Stadion Old Trafford, Manchester, pasukan Erik ten Hag mulai lengkap dan pilar-pilarnya yang mengikuti Piala Dunia Qatar 2022 seperti Bruno Fernandes, Casemiro, dan Marcus Rashford sudah langsung bermain. Penampilan apik pun ditunjukkan oleh mereka sejak awal.
Setan Merah mampu unggul pada babak pertama, setelah Christian Eriksen berhasil mengkonversi umpan bek kanan Aaron Wan-Bissaka pada menit ke-27.
Sementara gol kedua MU dicatatkan oleh salah satu winger andalannya, Marcus Rashford. Pemain Timnas Inggris itu menjebol gawang Bailey Peacock-Farrell lewat aksi menggiring bola dari wilayah permainan sendiri di sisi kanan penyerangan. Rashford melewati dua pemain untuk kemudian melanjutkannya dengan tembakan ke arah pojok kiri gawang.
Usai laga, Rashford mengatakan bahwa dirinya kini telah fokus sepenuhnya untuk kembali membela Manchester United. Ia enggan mengingat kegagalan Inggris di Piala Dunia Qatar 2022 lalu.
“Tidak ada waktu untuk mengasihani diri sendiri. Ini lebih bijaksana karena perasaan yang mengecewakan tersingkir [dari Piala Dunia]. Anda harus bangkit dan kami melakukannya hari ini,” kata Rashford kepada Sky Sports.
Senada dengan Rashford, Erik ten Hag selaku pelatih juga enggan mengomentari pencapaian Inggris di Piala Dunia. Pelatih asal Belanda itu hanya ingin memuji Rashford, yang menurutnya kerap berkontribusi bagi timnya sekarang.
“Saya tidak bisa memberikan komentar tentang [Inggris] itu. Dia (Rashford) dalam performa terbaik untuk kami dan saya berharap dia bisa menjaga fokus dan performanya. Penampilannya meningkat pesat dari satu pertandingan ke pertandingan lainnya,” ucap ten Hag.
Dengan kemenangan ini, MU jadi tim ketujuh yang menyegel tiket delapan besar Piala Liga Inggris 2022-2023. Artinya, tinggal tersisa satu tempat lagi dan itu akan diperebutkan oleh Manchester City dan Liverpool, yang akan bentrok pada Jumat (23/12) dini hari nanti.
Sumber : akurat.co
Gambar : Akurat.co