Hasil Akhir MU vs Liverpool: Setan Merah Menang

Manchester United sukses mengalahkan Liverpool dengan skor 2-1 dalam laga Liga Inggris di Old Trafford, Selasa (23/8) dini hari WIB.
MU tampil lebih baik dibandingkan Liverpool di babak pertama.

Kecepatan-kecepatan Jadon Sancho dan kawan-kawan benar-benar menyulitkan pertahanan Liverpool.

Man Utd berhasil memimpin 1-0 lewat Jadon Sancho di menit ke-16. Dalam skema serangan yang disusun apik, umpan Anthony Elang sukses mendarat di kaki Sancho yang berada di kotak penalti.

Arsenal, Satu-satunya Tim Rekor 100 Persen di Liga Inggris
Sancho melakukan gerak tipu yang membuat James Milner dan Alisson Becker terkecoh. Sancho lalu melepaskan tembakan ke gawang tanpa kesulitan berarti.

Di babak pertama, Liverpool kesulitan mengembangkan permainan. Performa mereka baru terlihat membaik di 10 menit terakhir. Namun hingga babak pertama usai, The Reds tidak bisa mencatatkan tembakan tepat sasaran.

Masuk ke babak kedua, Erik Ten Hag memutuskan menurunkan Anthony Martial untuk menggantikan Anthony Elanga walaupun Elanga terbilang tampil cukup bagus di babak pertama.

Dengan kehadiran Martial, Rashford kemudian bergeser menjadi penyerang sayap kiri. Perubahan itu langsung membuahkan hasil.

Martial mampu memberikan umpan terobosan untuk Rashford yang bergerak dari sisi kiri. Rashford berlari kencang dan dengan mudah menaklukkan Alisson dalam duel satu lawan satu.

Pada menit ke-56, Rashford nyaris mencetak gol kEdua. Rashford bisa mengarahkan bola ke pojok gawang tetapi Alisson sukses membendung tembakan tersebut dengan baik.

Setelah tertinggal, Liverpool lalu menurunkan Fabinho untuk menggantikan Jordan Henderson di menit ke-59. The Reds lalu berusaha lebih menekan pertahanan MU.

Ketika laga memasuki menit ke-71, Ten Hag memilih memainkan Fred untuk menggantikan Jadon Sancho. Fred diharapkan bisa jadi pemain tambahan untuk memutus aliran bola Liverpool di lini tengah.

Walaupun terlihat mulai memilih bermain defensif, bukan berarti MU kemudian minim ancaman. Di menit ke-75, Rashford melepaskan tembakan yang hanya melayang tipis di atas gawang.

Harapan Liverpool akhirnya terbuka usai Mohamed Salah mencetak gol di menit ke-81. Salah menyundul bola liar usai David de Gea membendung tembakan keras Fabio Carvalho.

Setelah kebobolan, MU memutuskan menurunkan Cristiano Ronaldo, Donny van de Beek, dan Aaron Wan Bissaka secara bersamaan di menit ke-86.

Kehadiran pemain-pemain baru itu membuat MU kembali punya energi baru untuk melakukan tekanan. MU pun sukses mempertahankan keunggulan 2-1 hingga akhir pertandingan.

Susunan Pemain

Manchester United (4-2-3-1)

David de Gea; Diogo Dalot (Aaron Wan-Bissaka 86), Raphael Varane, Lisandro Martinez, Tyrell Malacia; Christian Eriksen (Donny van de Beek 86), Scott McTominay; Jadon Sancho (Fred 71), Bruno Fernandes, Anthony Elanga (Anthony Martial 46); Marcus Rashford (Cristiano Ronaldo 86)

Liverpool (4-3-3)

Alisson; Trent Alexander-Arnold, Joe Gomez, Virgil van Dijk, Andy Robertson (Kostas Tsimikas 85); Harvey Elliot, Jordan Henderson, James Milner (Fabio Carvalho 73); Mohamed Salah, Roberto Firmino, Luis Diaz.

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *