Hujan Deras Guyur Kota Medan, Ratusan Rumah Terendam Banjir

Hujan deras dan angin kencang melanda Kota Medan dan sekitarnya sejak Rabu (17/8) dini hari hingga Kamis (18/8) mengakibatkan banjir terjadi di sejumlah titik.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah ( BPBD) Kota Medan mencatat hujan deras mengakibatkan Sungai Deli, Sungai Babura, Sungai Sei Batuan meluap. Sehingga air menggenangi pemukiman warga dan ruas jalan.

“Banjir terjadi di Jalan Letjen Suprapto, Kampung Aur, Kecamatan Medan Maimun. Kenaikan air di rumah warga antara 20 cm – 40 cm. Warga saat ini masih bertahan di rumah masing-masing,” kata Tim Reaksi Cepat (TRC) PB BPBD Kota Medan, Sonny.

Banjir juga terjadi di Kecamatan Medan Johor, Kecamatan Medan Baru dan Kecamatan Medan Selayang. Ruas jalan juga terendam banjir.

“Ketinggian air 40 cm – 80 cm. Warga masih bertahan di rumah masing-masing. Sungai Babura meluap karena terjadi hujan deras di Medan dan kawasan pegunungan, ” ucap Ade Tim TRC BPBD Kota Medan.

Banjir juga terjadi di Kecamatan Medan Sunggal. Sebagian warga terpaksa mengungsi ke masjid mencari tempat yang aman. Bahkan dua unit motor di Jalan dr Mansyur hilang terseret air. Warga masih berupaya melakukan pencarian.

Selanjutnya di Jalan Gatot Subroto, Kecamatan Medan Petisah, ketinggian air di ruas jalan mencapai 70 centimeter. Hingga saat ini belum ada laporan terkait korban jiwa dalam musibah tersebut.

Kasat Lantas Polrestabes Medan, AKBP Sonny Siregar mengatakan terjadi penumpukan kendaraan di sejumlah ruas jalan Kota Medan akibat banjir. Dia mengingatkan agar masyarakat tetap berhati-hati saat melintas.

“Seperti di Jalan Ngumban Surbakti, pengendara khawatir untuk melintas karena ketinggian air cukup tinggi dan terdapat penumpukan kendaraan cukup banyak. Kita lakukan pengalihan arus agar lancar, ” urainya.

Terpisah, Manager Pusdalops BPBD Kota Medan, Ronald P. Sihotang mengatakan rumah warga yang terendam antara lain di Kecamatan Medan Maimun 45 rumah, di Medan Sunggal 42 rumah, Medan Baru 22 rumah, Medan Selayang 70 rumah, Kecamatan Medan Maimun 230 rumah , dan di Medan Johor 150 rumah.

“Untuk data sementara totalnya tercatat 696 rumah yang terendam banjir. Dan sekitar 30 orang di Kecamatan Medan Johor juga mengungsi ke masjid. Saat ini petugas masih melakukan pemantauan dan pendataan di lokasi banjir,” paparnya.

 

 

 

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *