Jadwal Semifinal Coppa Italia: Inter Milan vs AC Milan dan Juventus Vs Fiorentina

Pertandingan leg kedua semifinal Coppa Italia atau Piala Italia 2021-2022 bakal mulai digulirkan pada Rabu (20/4/2022) hingga Kamis (21/4/2022).

Duel Inter Milan vs AC Milan dan Juventus vs Fiorentina merupakan pertandingan yang disajikan dalam jadwal semifinal Coppa Italia.

Pertandingan Inter vs Milan yang digulirkan di Stadion Giuseppe Maezza bakal digelar lebih dulu pada Rabu (20/4/2022) dini hari WIB.

Inter Milan dan AC Milan bakal memulai pertandingan dalam leg kedua semifinal Coppa Italia 2021-2022 dalam kondisi seimbang

Sebab, duo Milan bermain tanpa pemenang alias imbang 0-0 di pertemuan pertama empat besar Piala Italia.

Meski begitu, AC Milan sejatinya mempunyai kesempatan untuk mencetak gol lebih banyak ketimbang Inter Milan di pertandingan tersebut.

AC Milan menorehkan 13 peluang dengan tiga di antaranya on target. Sedangkan Inter Milan mempunyai tujuh kesempatan dan dua yang tepat sasaran.

Sementara itu, pertandingan Juventus vs Fiorentina dalam jadwal Piala Italia akan dimainkan di Stadion Allianz Arena pada Kamis (21/4/2022) dini hari WIB.

Juventus mengantongi tabungan satu gol seusai mereka memenangi pertandingan kontra Fiorentina di leg pertama dengan skor 1-0.

Anak asuh Massimiliano Allegri menjebol gawang Fiorentina melalui gol bunuh diri Lorenzo Venuti pada menit ke-90+1.

Kemenangan tersebut membuat Juventus cuma membutuhkan hasil imbang dengan Fiorentina jika ingin melaju ke final Coppa Italia.

Jadwal Coppa Italia
Rabu (20/4/2022)

02.00 WIB – Inter Milan vs AC Milan
Kamis (21/4/2022)

02.00 WIB – Juventus vs Fiorentina.

 

 

Sumber : kompas.com
Gambar : Kompas Bola

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *