Jadwal Liga 1 Hari Ini: PSS Sleman Vs Persib Bandung, PSM Vs Borneo FC
Rangkaian pertandingan Liga 1, kasta tertinggi Liga Indonesia 2021-2022, bakal kembali berlanjut pada Jumat (11/2/2022).
Pertandingan yang dihelat dalam jadwal Liga 1 hari ini adalah Persikabo vs Persita Tangerang, PSM Makassar vs Borneo FC, dan PSS Sleman vs Persib Bandung.
Persib Bandung berambisi untuk meraih tiga poin saat berhadapan dengan PSS Sleman di Stadion I Wayan Dipta.
Pasalnya, kemenangan atas PSS Sleman dapat mempertahankan peluang Persib Bandung dalam perburuan gelar juara Liga 1.
Oleh sebab itu, pelatih kiper Persib, Luizinho Passos, mengatakan para pemain termotivasi untuk mengalahkan PSS.
“Untuk laga besok, saya rasa semua pemain di dalam tim sudah siap menatap laga penting melawan Sleman,” kata Passos dalam konferensi pers virtual, Kamis (10/2/2022).
“Kami melihat kemungkinan bisa meraih kemenangan atas Sleman. Namun, saya percaya tim ini. Semua pemain akan mengerahkan kemampuan terbaiknya di lapangan besok (hari ini),” kata dia.
Di lain sisi, kapten tim PSS, Muhammad Bagus, juga menyatakan bahwa timnya dalam motivasi tinggi ketika melawan Persib nanti.
“Kondisi pemain sangat bagus, antusias, dan bersemangat untuk pertandingan besok. Semoga semangat tim PSS membawa poin kemenangan,” ujar dia, dikutip dari situs resmi PSS Sleman.
“Kami termotivasi untuk meraih kemenangan dari pertandingan besok. Kami akui beberapa pertandingan menghadapi mereka, kami tidak meraih hasil maksimal,” tutur dia.
Pertandingan besok adalah waktunya kami meraih hasil maksimal, tiga poin,” ucap dia.
Di laga lain, pertandingan PSM vs Borneo FC juga menjadi laga yang patut untuk dinantikan.
Sebab, PSM Makassar dan Borneo FC mempunyai dua tujuan berbeda pada laga kali ini.
PSM membutuhkan tiga poin untuk merebut posisi ke-9 dari Persita, sedangkan Borneo FC menginginkan hasil sempurna untuk mengikis jarak dengan Persib yang ada di peringkat ke-5.
Jadwal Liga 1 pekan ke-24
Jumat (11/2/2022):
15.15 WIB – Persikabo vs Persita
20.15 WIB – PSM Makassar vs Borneo FC
20.30 WIB – PSS vs Persib Bandung
Sabtu (12/2/2022):
18.00 WIB – Bhayangkara FC vs Bali United.
Sumber : kompas.com
Gambar : Tribunnews.com