Kalahkan Rans Cilegon 2-1, Persis Solo Juara Liga 2 2021
Persis Solo sukses menjadi juara Liga 2 2021 usai mengalahkan Rans Cilegon FC 2-1 di babak final yang dihelat di Stadion Pakansari, Cibinong, Kamis (30/12) malam.
Kedua kesebelasan nampak memainkan penguasaan bola untuk meraih kemenangan sejak awal pertandingan. Awalnya, Rans Cilegon FC lebih mendominasi melalui pergerakan di sayap melalui Jujun Junaedi dan Rifal Lastori.
Mereka memusatkan alur bola kepada Christian Gonzales. Namun, tembok Persis Solo, Fabiano Beltrame, kerap memotong semua serangan itu.
Laskar Samber Nyawa membalas lewat serangan balik mematikan di menit 17. Irfan Bachdim memberikan umpan tarik kepada Beto Goncalves, yang berujung sundulan tajam. Namun, kegemilangan Kurniawan Kartika Ajie di bawah mistar gawang mementahkan peluang tersebut.
Setengah jam laga berlangsung, Rans Cilegon FC terpaksa kehilangan kapten mereka, Hamka Hamzah, akibat cidera.
Dampaknya terasa di penghujung babak pertama. Sandi Sute mengirimkan umpan terobosan kepada Irfan Bachdim yang ada pada posisi bebas. Tak banyak mengontrol bola, ia menaklukkan Kurniawan lewat sepakan keras di dalam kotak penalti pada menit 41.
Hingga peluit babak pertama berbunyi, tak ada gol tambahan.
Ingin mengamankan hasil, Persis Solo langsung menggebrak di awal babak kedua. Menit 47, gol kembali diciptakan anak-anak asuhan Eko Purjianto itu.
Chrystna Bhagascara mengirimkan umpan silang ke tengah kotak penalti lawan. Kepala Irfan menyambarnya dan membuat Kurniawan Kartika Adjie tak berkutik kembali.
Tak menyerah, anak asuh Rahmad Darmawan terus mengejar di sepanjang sisa babak. Mereka akhirnya mendapat tendangan penalti akibat pelanggaran yang dilakukan Beltrame terhadap Rifal Lastori usai kemelut di depan gawang di menit 54.
Tendangan keras Alfin Tuasalamony tak mampu dijangkau oleh Harlan Suardi. 2-1.
Gol itu bak menghidupkan asa. Gelombang serangan tetap dibangun klub milik selebritas Raffi Ahmad itu. Namun, mereka nyaris kecolongan di menit 62. Berawal dari serangan sayap, umpan lambung diberikan ke tengah.
Rian Mizar menerima bola yang tak dibuang sempurna oleh Hamdan Zamdani. Sempat menggocek pemain bertahan lainnya dan kiper, ia melepaskan tembakan ke tengah gawang.
Namun, Hamdan datang di detik akhir memblok tendangan itu di garis gawang. Skor masih 2-1.
Serangan balik Persis Solo kembali membuktikan efektivitasnya. Menerima bola pantulan dari Beto, Ferdinand Sinaga melepaskan tembakan sedikit dari luar kotak penalti.
Sayang, bola yang memantul tanah itu melebar tipis dari sisi kanan gawang Kurniawan.
Sampai peluit akhir babak kedua, Laskar Sambernyawa tetap memimpin 2-1 dan memastikan posisi juara Liga 2 2021.
Rans Cilegon FC:
Kurniawan Kartika Ajie; Alfin Tuasalamony, Hamka Hamzah, Zamzani, Kurniawan; Saddam, Muhammad Fafilla Akbar, Bima Ragil; Jujun Junaedi, Rifal Lastori, Christian Gonzales.
Persis Solo
Harlan Suardi; Eky Taufik, Arif Budiyono, Fabiano Beltrame, Abduh Lestaluhu; Mochamad Shulton Fajar, Heri Susanto, Sandi Sute; Chrystna Bhagascara, Irfan Bachdim, Beto Goncalves.
Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia