Eternals Kuasai Box Office Korea di Hari Tayang Pertama

Eternals menguasai box office Korea Selatan di hari penayangan pertamanya. Film Marvel Cinematic Universe (MCU) garapan Chloe Zhao ini ditonton sebanyak 296.000 orang pada Rabu (3/11).

Berdasarkan data Dewan Film Korea dilansir Korea Herald pada Kamis (4/11), Eternals menyumbang 88,9 persen dari total penjualan tiket pada Rabu (3/11).

Eternals menjadi film kedua dengan penonton hari pertama terbanyak di Korea tahun ini. Sebelumnya, Fast & Furious 9 ditonton sebanyak 400.00 orang di hari pertama penayangannya.

Penjualan tiket Eternals juga mengalahkan sejumlah film Marvel lainnya, termasuk Venom: Let There Be Carnage yang terjual sebanyak 203.000 tiket di hari penayangan pertama.

Sebelumnya, tiket pre-sale film Eternals telah terjual sebanyak 200.000 tiket hingga Senin (1/11) siang waktu Korea. Angka tersebut lebih banyak daripada film Marvel sebelumnya, Black Widow.

Film Eternals menyumbang 78,8 persen dari semua tiket yang dipesan. Angka ini melampaui film fiksi Dune dengan 8,6 persen dan Venom: Let There Be Carnage dengan 2,3 persen.

Aktor Korea Selatan Ma Dong-seok atau yang dikenal dengan Don Lee membintangi film ini sebagai salah satu anggota Eternals. Ia menjadi aktor Korea pertama yang berperan dalam film superhero Marvel.

Korea Selatan terkenal dengan kecintaannya pada film superhero. Banyak waralaba Marvel telah menduduki puncak box office lokal, termasuk Avengers: Endgame (2019), yang merupakan film asing terbesar yang pernah ada di Negeri Ginseng itu dengan 13,9 juta penonton.

Eternals mengisahkan sekelompok manusia bernama Eternals yang memiliki kekuatan super. Mereka dikisahkan sudah ada sejak awal peradaban manusia dan disebut sebagai salah satu pahlawan super tertua di dunia.

Film ini juga jadi perbincangan hangat setelah rilis lantaran menampilkan Harry Styles sebagai Eros yang merupakan adik dari Thanos dalam adegan pasca-kredit. Kemungkinan besar karakter tersebut akan muncul dalam film-film MCU di masa mendatang.

Sementara itu, Eternals kini sedang menantikan tanggal tayang resmi di bioskop Indonesia setelah sebelumnya dijadwalkan rilis 3 November. Namun hingga Rabu (3/11), tidak ada pengumuman resmi kapan Eternals akan rilis atau penyebab dari penundaan penayangan di Indonesia.

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *