Persela Vs Persita – Iwan Setiawan Puji Widodo dan Irsyad Maulana

Persela Lamongan akan menghadapi Persita Tangerang pada pekan 3 Liga 1 2021-2022 di Stadion Pakansari Bogor, Jumat (17/8/2021) sore.

Pelatih Iwan Setiawan mewaspadai dua sosok yang menjadi aktor di balik kejutan-kejutan Persita Tangerang musim ini, yakni pelatih Widodo Cahyono Putro dan winger kiri Irsyad Maulana.

Widodo Cahyono Putro disebut lebih dari sekedar peracik strategi, namun sebagai nyawa dari Pendekar Cisadane.

Iwan Setiawan menilai cukup langka menemukan pelatih yang padu dengan tim besutannya. Widodo dan Persita Tangerang adalah salah satu diantaranya kelangkaan tersebut, selain Jacksen F Tiago dan Persipura Jayapura yang disinggungnya dipekan sebelumnya.

Terbukti semenjak ditangani pelatih asal Cilacap tersebut permainan Persita Tangerang menjadi lebih hidup. Keberhasilan Persita Tangerang kembali ke kasta utama menjadi bukti nyata.

Chemistry ini lah yang membuat Iwan Setiawan waspada. Sebab kombinasi antara keduanya tentu tidak terduga mengingat kualitas dari pelatih berlisensi AFC pro tersebut.

“Saya yakin coach Widodo sudah punya chemistry dengan tim ini (Persita). Tentu ini menjadi sebuah kekuatan yang harus kami waspadai. Dan sama-sama kita tahu coach Widodo adalah salah satu coach terbaik di Indonesia,” ujar mantan pelatih Persebaya Surabaya.

“Beliau adalah coach yang selalu eksis di top level, jadi pengalamannya dalam menangani tim Liga 1 tentu menjadi perhatian kami,” imbuhnya.

Tangan dingin Widodo Cahyono Putro juga mampu memaksimalkan kualitas pemain-pemain Persita Tangerang.

Salah satu yang paling menonjol adalah winger lincah Irsyad Maulana setelah mencetak gol spektakuler ke gawang Persib Bandung di pekan kedua lalu.

Iwan Setiawan pun merasa tidak perlu lagi meragukan kualitas seorang Irsyad Maulana.

“Saya tidak ada penjagaan khusus untuk Irsyad Maulana tapi kita sepakat kalo Irsyad Maulana adalah salah satu winger terbaik yang ada saat ini di Liga 1,” ujarnya

“Anak ini punya seabrek pengalaman, dia lama di Semen Padang dengan reputasi cukup baik. Yang jelas tentu ada perhatian dari kami kepada anak ini dalam tanda kutip. Tapi jujur aja tidak ada penjagaan khusus untuk Irsyad,” pungkas pelatih asal Medan.

 

Sumber : kompas.com
Gambar : Kompas Bola

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *