Sempat Antigen Negatif, Roger Danuarta Positif Covid-19
Artis Sinetron Cut Meyriska mengumumkan suaminya, Roger Danuarta dinyatakan positif Covid-19. Hal ini diketahui melalui video di kanal Youtube RogerChika Journey.
Dalam video tersebut, Cut Meyriska menceritakan, pada 16 Juni Roger mengalami demam, kemudian pada 17 Juni Roger Danuarta diinfus paracetamol dan vitamin. Lalu keesokan harinya, Roger dipijat serta dikop.
“Jadi, flu demam itu tanggal 16 Juni dan 17 Juni. Tanggal 18 Juni aku kop terus aku pijat katanya (Roger) mendingan. Tanggal 19 akhirnya sore aku kop lagi, aku pijat, badannya masih sakit, kayak ditusuk, mengigil gitu tapi udah lega tpi udah nggak flu,” ujar Cut Meyriska di kanal Youtube RogerChika Journey, dikutip pada Rabu (30/6).
Pada 19 Juni, Roger Danuarta sudah tak lagi flu tetapi bibirnya sariawan dan tenggorokannya terasa sakit. Merasa khawatir, Cut Meyriska menyarankan Roger untuk memeriksakan diri ke dokter.
Pada 22 Juni, Roger Danuarta akhirnya pergi ke rumah sakit dan berobat ke dokter THT, karena kala itu Roger mengeluh sakit tenggorokan.
Sembari menunggu dokter datang, Roger memutuskan untuk makan siang.
“Nunggu jam 2 siang, dia akhirnya makan, pas makan ‘kok enggak kecium baunya ya’ saat dia video call aku. Aku bilang ‘coba lagi, coba lagi’, pas ditarik (hirup kencang) baru kecium,” kata Cut Meyriska.
Di hari itu juga, Cut Meyriska menyarankan Roger Danuarta untuk menjalani tes PCR.
“Aku bilang ambil Tes PCR yang paling cepat sehari langsung jadi tapi saat itu rame banget, jadi memang tetap lama walaupun sudah yang paling cepat. Aku bilang ‘oke enggak apa-apa, abis PCR ini, tes antigen’. Tapi dia (Roger) bilang di hari itu tes antigen di dekat rumah ramai juga, biasanya cepat’,” tutur Cut Meyriska.
Sembari menunggu hasil tes PCR dari rumah sakit, Roger Danuarta menjalani tes antigen dan hasil tes antigennya baru keluar 4 jam kemudian dan Roger dinyatakan negatif Covid-19.
Meski hasil tes antigen adalah negatif Covid-19, Cut Meyriska tetap melarang Roger bertemu dengannya dan anaknya Shaquille serta menyarankan tetap berada di kamar tidur. Sementara Cut Meyriska dan Shaquille berada di kamar yang berbeda dengan Roger.
“Yaudah kalau nanti hasil PCR negatif, kita tidur bareng lagi sama Shaquille. Suamiku nggak bisa jauh dari anaknya,” ucap dia.
Sumber : akurat.co
Gambar : CNN Indonesia