Bruno Fernandes Kirim Assist “Hantu” untuk Gol Edinson Cavani
Bruno Fernandes mengaku tidak terlibat dalam proses gol Edinson Cavani pada laga Manchester United vs Fulham dini hari tadi. Bruno Fernandes menjadi penampil terbaik alias man of the match laga Man United vs Fulham di Stadion Old Trafford, Rabu (19/5/2021) dini hari WIB. Sang playmaker asal Portugal tampil apik sepanjang laga yang masuk dalam pekan ke-37 Liga Inggris 2020-2021 itu. Salah satu aksi terbaiknya terjadi pada babak pertama. Dia mengirim assist untuk gol indah Edinson Cavani dari jarak 36 meter yang tercipta pada menit ke-15.
Uniknya, meski namanya tercatat sebagai pemberi assist, Fernandes merasa dirinya tidak terlibat dalam proses gol Cavani. Kompatriot Cristiano Ronaldo itu mengaku tidak melakukan sentuhan terakhir sebelum gol Cavani terjadi. “Sejujurnya saya tidak menyentuh bola, tetapi wasit berkata sebaliknya,” ucap Fernandes, sebagaimana dikutip dari Goal. “Bagaimana bisa demikian, jujur saya tidak peduli. Yang penting bola itu masuk ke gawang dan gol. Tidak pedulu siapa yang mencetak gol atau memberi assist,” imbuhnya.
Sayangnya, assist “hantu” Fernandes yang berujung gol spektakuler Cavani tak membuahkan kemenangan untuk The Reds Devils. Man United harus puas dengan hasil imbang 1-1. Fulham mencetak gol balasan melalui Joe Bryan pada menit ke-76.
Hasil imbang kontra Fulham memperpanjang tren buruk Man United di Liga Inggris menjadi tiga pertandingan.
Sebelum seri kontra The Cottagers, Man United menelan dua kekalahan beruntun di Old Traffod, yakni dari Leicester City dan Liverpool.
Untungnya, posisi Man United di klasemen Liga Inggris sudah tak tergoyahkan lagi.
Setan Merah sudah menyegel posisi runner-up. Mereka sejauh ini mengumpulkan 71 poin dari 37 pertandingan.
Selanjutnya, Man United akan bertandang ke markas Wolverhampton Wanderers pada pekan pamungkas alias matchweek ke-38 Liga Inggris.
Sumber : kompas.com
Gambar : Kompas Bola