Sin Tae Yong Kecewa Timnas U-19 Pulang Cepat dari Spanyol
Shin Tae Yong mengungkapkan kekecewaan Timnas Indonesia U-19 gagal beruji coba selama pemusatan latihan (TC) di Spanyol dan pulang lebih cepat karena situasi pandemi Covid-19.
David Maulana cs akan pulang ke Indonesia, Rabu (13/1) ini. Kepulangan ke Indonesia ini lebih cepat dari jadwal yang sudah disusun PSSI.
Shin Tae Yong menilai pertandingan-pertandingan uji coba akan sangat berguna dalam perkembangan para pemain. Namun karena situasi di negeri Matador tak menentu karena wabah virus corona, maka mau tak mau Timnas U-19 harus menerima keputusan PSSI untuk memulangkan mereka.
“Tentu bila ada pertandingan uji coba pemain akan semakin berkembang. Kami tidak dapat menjalani uji coba karena kondisi Covid-19 di Spanyol yang tinggi dan berimbas tidak mendapatkan izin untuk uji coba,” kata Shin Tae Yong dilansir dari situs resmi PSSI.
Awalnya timnas U-19 direncanakan menjalani TC di Spanyol hingga 31 Januari 2021 mendatang. Mereka berangkat ke Spanyol sejak 26 Desember lalu.
Namun karena pandemi Covid-19 yang makin meninggi di Spanyol membuat lima jadwal uji coba Timnas U-19 berantakan.
Selama sekitar tiga pekan di sana, Timnas U-19 hanya melakukan latihan rutin di lapangan. Mereka juga hanya melakoni laga internal dengan membagi tim menjadi dua kubu.
“Selama tiga pekan di Spanyol, kami hanya melakukan dua kali internal game,” ujar pelatih asal Korea Selatan ini.
Meski begitu, Shin menyatakan bahwa selama menjalani TC di Spanyol para pemain menunjukkan perkembangan yang baik dan selalu bekerja keras. Dia berharap para pemain tetap semangat karena punya karier yang masih panjang.
“Kami harap pemain terus bersemangat, kerja keras serta selalu bermain maksimal. Mereka kariernya masih panjang dan menjadi generasi penerus timnas Indonesia U-23 maupun senior,” tambahnya.
Shin Tae Yong sendiri setuju dengan keputusan kepulangan ini. Apalagi sebelumnya ia melakukan koordinasi dengan Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri dan melaporkan kepada Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.
Sebelumnya PSSI telah mengagendakan lima laga persahabatan, yakni melawan Gimnastic Tarragona, Lleida Esportiu U-19, Sabadell U-19, Ceuta U-19 serta Timnas Arab Saudi U-19.
Namun semua batal terlaksana karena wabah Covid-19 yang terus meningkat di Spanyol membuat klub-klub lokal enggan menjalani pertandingan dengan Timns U-19
Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia