Kemensos Serap Anggaran Belanja Terbanyak Hingga Oktober 2020

Menteri Keuangan Sri Mulyani menyatakan Kementerian Sosial menjadi kementerian yang menyerap anggaran terbanyak hingga Oktober 2020. Tercatat, realisasi anggaran Kementerian Sosial tembus Rp116,2 triliun atau 111,3 persen dari target yang sebesar Rp104,4 triliun.

“Kemensos ini penyaluran stimulus sosial seperti program keluarga harapan (PKH), sembako, dan bansos tunai,” ungkap Sri Mulyani dalam konferensi pers, Senin (23/11).

Lalu, Kementerian Pertahanan juga tercatat menyerap anggaran cukup banyak. Sri Mulyani menyatakan realisasi anggarannya sebesar Rp91,3 triliun atau 77,5 persen dari target Rp117,9 triliun.

“Kementerian Pertahanan untuk kegiatan pengadaan alutsista yang berhubungan dengan kesehatan,” ujar Sri Mulyani.

Selanjutnya, Polri yang sudah menyerap anggaran Rp73,8 triliun atau 79,6 persen dari target Rp92,6 triliun, Kementerian Kesehatan sebesar Rp69,6 triliun atau 88,7 persen dari target Rp78,5 triliun, dan Kementerian PUPR sebesar Rp57,9 triliun atau 76,6 persen dari target Rp75,6 triliun.

Kemudian, realisasi penyerapan Kementerian Agama sebesar Rp49,5 triliun atau 79 persen dari target Rp62,4 triliun, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan sebesar Rp48,5 triliun atau 68 persen dari target Rp70,7 triliun, Kementerian Keuangan sebesar Rp46,4 triliun atau 118 persen dari target Rp39 triliun, dan Kementerian Ketenagakerjaan sebesar Rp17,3 triliun atau 386 persen dari target Rp4,5 triliun.

Sementara, total realisasi belanja k/l hingga Oktober 2020 sebesar Rp725,7 triliun atau 86,8 persen dari target yang sebesar Rp836,4 triliun. Realisasi itu naik 14 persen dari periode yang sama tahun lalu sebesar Rp633,4 triliun.

Secara keseluruhan, belanja negara naik signifikan di atas 10 persen menjadi Rp2.041 triliun per Oktober 2020. Angka itu setara dengan 74 persen terhadap target belanja APBN 2020 yang sebesar Rp2.739,2 triliun.

Namun, penerimaan negara per Oktober 2020 hanya sebesar Rp1.276,9 triliun. Realisasi itu turun 15,4 persen dari periode yang sama tahun lalu.

 

 

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *