Pembawa Acara Jeopardy, Alex Trebek, Meninggal Dunia
Kabar duka dari dunia hiburan Amerika Serikat, pembawa acara legendaris Alex Trebek meninggal dunia di Los Angeles, AS, Minggu (8/11/2020).
Trebek tutup usia setelah dia didiagnosis mengidap kanker pankreas stadium 4 pada Maret 2019.
Kematian Alex Trebek diumumkan melalui akun Twitter Jeopardy, Minggu.
“Dengan kesedihan mendalam, Jeopardy! mengabarkan bahwa Alex Trebek meninggal dunia dengan tenang di kediamannya pagi ini, dikelilingi keluarga dan sahabat. Terima kasih Alex,” demikian twit Jeopardy!.
Alex Trebek telah membawakan acara kuis populer keluarga itu hampir 30 tahun lamanya.
George Alexander Trebek lahir pada 22 Juli 1940 di Sudbury, Ontario, Kanada.
Dibesarkan di keluarga bilingual, Alex fasih berbicara bahasa Prancis dan Inggris.
Alex Trebek berhasil memperoleh gelar dalam bidang filsafat di Universitas Ottawa, Kanada.
Dia pernah bergabung dengan Perusahaan Penyiaran Kanada (CBC), bertugas untuk meliput berita nasional dan acara khusus untuk radio dan televisi.
Debut sebagai pembawa acara ketika ia membawakan program CBC Music Hop pada tahun 1963.
Kemudian, Alex Trebek menjadi pembawa acara program musik klasik CBC dari tahun 1967 hingga 1970. Setelah pindah ke Amerika Serikat pada 1973, Trebek membawakan acara The Wizard of Odds, High Rollers, Double Dare dan The $ 128.000 Question yang dibuat di Toronto. Alex mulai menjadi pembawa acara kuis Jeopardy pada tahun 1984 dan terus membawakan acara tersebut hampir 30 tahun. Alexander Trebek menikah dengan Elaine Callei pada 1974 dan bercerai pada tahun 1981. Alex Trebek meninggalkan istri keduanya, Jean, dan tiga anaknya, Matthew, Emily dan Nicky.
Sumber : kompas.com
Gambar : VOA Indonesia