Play-Off NBA: Lolos Semifinal, Raptors Menghadapi Celtics

Toronto Raptors menjadi tim kedua yang berhasil meraih tiket ke babak semifinal Wilayah Timur NBA 2019-2020. Tiket berhasil didapat sang juara bertahan setelah mengalahkan Brooklyn Nets dengan skor 150-122. Kemenangan ini membuat Raptors unggul dengan skor 4-0.

Kemenangan Raptors dalam pertandingan kali ini diraih berkat performa gemilang para pemain cadangannya. Bermain dari cadangan selama 24 menit, Norman Powell bermain fantastis dengan mencatat 29 poin.

Performa apik juga diperlihatkan pemain cadangan lainnya, Serge Ibaka yang membuat 27 poin dan 15 rebounds. Pemain inti Raptors yang bermain gemilang hanya Pascal Siakam yang membuat 20 poin dan 10 assist.

Dari kubu Nets, Chris Levert kembali menjadi top skorer dengan mencatat 35 poin. Ditambah Tyler Johnson yang hanya mampu menghasilkan 13 poin pada pertandingan kali ini.

Pada babak semifinal nanti, Raptors sudah ditunggu oleh Boston Celtics, yang berhasil lolos lebih dulu setelah mengalahkan Philadelphia 76ers juga dengan agregat 4-0. Pada pertandingan keempat, Celtics mengalahkan Sixers dengan skor 110-106.

Pertandingan lainnya, performa luar biasa kembali diperlihatkan Luka Doncic. Berkat tembakan telatnya, Dallas Mavericks berhasil mengalahkan Los Angeles Clippers dengan skor 135-133. Mavericks pun memaksa Clippers bermain dengan skor 2-2.

Doncic kembali mencetak triple double dalam pertandingan ini dengan menghasilkan 43 poin, 17 rebounds, dan 13 assist. Ditambah Trey Burke yang membuat 25 poin dan Tim Hardaway Jr yang menambah dengan torehan 21 poin.

Dari kubu Clippers, Lou Williams menjadi pencetak angka terbanyak dengan menghasilkan 36 poin. Ditambah Kawhi Leonard yang membuat 32 poin dan 9 rebounds. Sedangkan Paul George hanya mampu mencatat 9 poin dan 8 rebounds dala laga ini.

 

 

Sumber : akurat.co
Gambar : akurat.co

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *