Pemain Debutan Ingin Berkontribusi bagi Timnas U-16 di Piala Asia 2020
Dio Rizky Saputra berharap dapat menembus skuat utama Tim Nasional Indonesia U-16. Dia ingin berkontribusi bagi tim di Piala Asia U-16 2020.
Pemain muda Bhayangkara itu adalah satu dari 12 nama baru yang dipanggil pelatih kepala Bima Sakti untuk mengikuti pemusatan latihan di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, selama Agustus.
“Semoga dengan adanya saya, bisa memberikan kontribusi agar timnas lebih kuat lagi dan bisa berbuat banyak di Piala Asia nanti,” kata Dio seperti dikutip dari situs resmi PSSI.
Pemusatan latihan Timnas U-16 berlangsung sejak Juli lalu. Setelah mengambil libur selama dua pekan, armada Bima Sakti kembali melanjutkan kegiatan tersebut.
Sebanyak 18 nama dari program latihan perdana dipanggil kembali di pemusatan latihan kedua ini. Adapun Dio termasuk pemain debutan bersama 11 nama baru yang dipanggil.
“Bersyukur bisa dipanggil oleh coach Bima untuk mengikuti pemusatan latihan Tim Nasional Indonesia U16,” katanya.
Pada pemusatan latihan perdana, tim Bima Sakti dua kali menjalani uji coba. Mereka mendapat hasil satu kemenangan dan satu imbang.
Kemenangan 5-0 didapat saat menghadapi tim Askab Kabupaten Bekas U-18. Sementara itu, menghadapi SSB Bina Taruna, Marcell Januar dan rekan-rekan bermain imbang tanpa gol.
Garuda Muda–julukan Timnas Indonesia–16 dipersiapkan untuk menghadapi Piala Asia U-16 di Bahrain pada 25 November sampai 12 Desember 2020.
Di turnamen kelompok umur tersebut, Indonesia bergabung dengan tim-tim yang sangat sulit. Timnas U-16 berada di Grup D bersama Arab Saudi, China, dan juara bertahan Jepang.
Sumber : akurat.co
Gambar : akurat.co