Ini Dia Calon Bos Baru Newcastle: Yasir Al-Rumayyan

Pangeran Arab Saudi Mohammed bin Salman bakal jadi pemilik baru Newcastle United. Ada orang kepercayaannya menjabat Chairman The Magpies, Yasir Al-Rumayyan. Siapa dia?

Pangeran Salman melalui firman PCP Capital Partners dalam proses akuisi Newcastle. Harga yang disepakati adalah 300 juta paun dan Amanda Staveley sebagai CEO PCP mengurusi segara proses jual beli itu.

Dalam waktu dekat, Pangeran Salman bisa saja meresmikan pengambilalihan Newcastle dari Mike Ashley. Pangeran Salman melalui PIF dipercaya akan menguasai mayoritas saham Newcastle, yakni sebesar 80 persen. Staveley disebut hanya mendapat 10 persen, dan sisanya dikuasai David serta Simon Reuben.

Awalnya Staveley akan jadi CEO karena dia memang termasuk pemegang saham. Tapi, dalam perkembangannya, Pangeran Salman ternyata menunjuk orang kepercayannya, Yasir Al-Rumayyan untuk mengisi posisi tersebut.

Mungkin belum ada yang mengetahui Al-Rumayyan karena dia tidak pernah berkecimpung di dunia sepakbola. Tapi, untuk persoalan menjalankan klub sebagai entitas bisnis, Al-Rumayyan ahlinya.

Dikutip dari Sky Sports, Al-Rumayyan merupakan salah satu penting di Arab Saudi selain keluarga kerajaan. Dia lulusan sekolah bisnis Harvard dan merupakan tangan kanan Pangeran Salman.

Buktinya dia diangkat menjadi pemimpin PIF (Public Investment Fund) milik negara pada 2015. Al-Rumayyan ditugaskan untuk membawa Arab Saudi lepas dari ketergantungan minyak pada 2030.

Selama lima tahun memimpin PIF, Al-Rumayyan berhasil menghasilkan aset senilai 264 triliun paun yang menjadikan mereka sebagai salah satu penghimpun dana terbesar di dunia.

Al-Rumayyan juga dipercaya memimpin perusahaan minyak terbesar di dunia Saudi Aramco, perusahaan yang paling menguntungkan di dunia menurut Bloomberg.

Selain itu, Al-Rumayyan diketahui juga punya hobi bermain golf dengan mampu mencatatkan 12 di bawah par selama kariernya dan membuat turnamen golf wanita pertama di Arab Saudi pada 8-11 Oktober besok bertajuk ‘$1M Saudi Ladies International’. Dia juga menjabat sebagai Presiden Asosiasi Golf Arab Saudi.

Apakah Al-Rumayyan nanti bisa membawa Newcastle berjaya? Kita tunggu saja.

 

 

 

Sumber : detik.com
Gambar : detik.com

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *