Thailand Larang Warga Kunjungi Jepang-Singapura Akibat Corona

Pemerintah Thailand mengimbau seluruh warganya untuk menunda perjalanan mereka ke Jepang dan Singapura untuk sementara waktu. Hal itu dilakukan menyusul kekhawatiran terhadap penyebaran virus corona (Covid-19) di kedua negara yang terus meningkat.

Menteri Kesehatan Thailand Sukhum Kanchanapima mengatakan penyebaran virus corona di Jepang dan Singapura telah mencapai level tiga, yang berarti bahwa warga lokal yang tidak pernah bertemu warga China apalagi berpergian ke Negeri Tirai Bambu bisa terinfeksi epidemi tersebut.

Kanchanapima juga mengimbau setiap warga Thailand yang baru saja mengunjungi Singapura dan Jepang dalam waktu dua minggu terakhir untuk memeriksakan diri ke dokter, terutama bagi mereka yang mengalami gejala demam. Kanchanapima menuturkan pemerintah akan membebaskan biaya berobat bagi warga-warga tersebut.

Dilansir The Straits Times, Selasa (18/2), imbauan itu muncul setelah jumlah kasus virus corona di Thailand meningkat mencapai 35 orang pada Senin (17/2) kemarin.

Meski begitu, Kanchanapima menuturkan situasi virus corona di Thailand masih berada di level dua. Namun, menurutnya, pemerintah dan warga harus bersiaga dalam menghadapi segala kemungkinan.

Sampai saat ini tercatat ada 77 kasus infeksi virus corona di Singapura. Sedangkan di Jepang tercatat ada 518 orang yang terjangkit virus tersebut.

Sebanyak 456 orang dilaporkan terinfeksi di dalam kapal pesiar Diamond Princess, dan 62 orang tertular dari lokasi lain. Seorang perempuan Jepang yang tidak pernah mendatangi kapal pesiar itu meninggal akibat virus corona.

Terhitung sejak hari ini, korban meninggal akibat virus corona di seluruh dunia mencapai 1.868 orang. Mayoritas korban meninggal terdapat di Provinsi Hubei, China, terutama Kota Wuhan yang menjadi sumber penyebaran virus tersebut.

Sedangkan kematian akibat virus corona yang terjadi di luar China bertambah empat orang yakni di Taiwan, Jepang, Filipina, dan Prancis.

Sejauh ini, sebanyak 73.243 orang terinfeksi virus corona di seluruh dunia. China melaporkan sebanyak 7.862 pasien virus corona di negaranya sembuh.

 

 

 

 

Sumber : .cnnindonesia.com
Gambar : Dream.co.id

 

 

 

 

[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *