Presiden AS dan Tiongkok Berdiskusi soal Virus Korona

Presiden Tiongkok Xi Jinping berbicara pada Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengenai wabah virus Novel Coronavirus (nCoV). Xi mengatakan Beijing terus berupaya memerangi epidemi itu.

“Tiongkok sepenuhnya percaya diri dan mampu mengalahkan epidemi,” kata Presiden Xi dikutip dari media lokal CCTV, Jumat, 7 Februari 2020.

Xi menambahkan bahwa tren jangka panjang perkembangan ekonomi Tiongkok tidak akan berubah karena wabah ini. “Tren ekonomi jangka panjang kami akan menjadi lebih baik,” imbuhnya.

Dia menyebutkan bahwa perjuangan melawan virus itu sebagai ‘perang rakyat’. Xi menambahkan Tiongkok telah menerapkan mobilisasi nasional dan respons cepat untuk mencegah penyebaran virus.

“Kami telah melakukan langkah-langkah pencegahan dan kontrol ketat terhadap virus tersebut,” terang Xi.

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah menetapkan status darurat kesehatan global atas wabah virus korona yang telah menewaskan 368 jiwa ini. Virus itu pertama kali muncul dari pasar hewan liar di kota Wuhan, provinsi Hubei, Tiongkok.

Virus tersebut dilaporkan telah menjangkiti 31.440 orang di 28 negara, termasuk di enam negara Asia Tenggara. Meski korban meninggal dunia lebih dari 600 orang, namun korban sembuh akibat penyakit ini mencapai 1.547 jiwa.

 

 

 

 

Sumber : Medcom.id
Gambar : Medcom.id

 

 

 

[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Tw
itter,Total”]

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *