Serial ‘The Simpsons’ Diklaim Berakhir Tahun Ini

Penayangan kehidupan keluarga The Simpsons dikabarkan segera mendekati babak akhir. Hal itu dikatakan oleh Danny Elfman, pria yang berperan penting di belakang lagu pembuka serial populer tersebut.

Berbicara di podcast situs joe.ie, pria 66 tahun itu mengaku mendengar rumor tentang The Simpsons yang bakal berhenti tayang. Elfman bahkan menyebut tahun ini sebagai tahun terakhir penayangan The Simpsons.

“Dari apa yang saya dengar, mereka [The Simpsons] akan segera berakhir. Saya tak tahu seperti apa faktanya, tetapi saya dengar tahun ini bakal jadi tahun terakhir,” katanya, melansir The Guardian.

Elfman melanjutkan, “Saya sangat heran dan takjub kami bisa bertahan begitu lama… Anda harus tahu, ketika saya membuat ‘score’ The Simpsons, saya menulis potongan musik gila, dan saya tak berharap akan ada yang mendengarnya, karena saya sungguh tak berpikir serial itu akan mendapat kesempatan.”

The Simpsons dibuat oleh Matt Groening pada 1987. Saat ini, serial itu adalah animasi yang paling lama ditayangkan di dunia, dan serial komedi situasi paling tua di Amerika Serikat dengan 670 episode.

The Simpsons pernah sangat tenar, dan tak pernah benar-benar kehilangan popularitas sejak saat itu. Serial ini bercerita tentang keluarga Simpsons yang terdiri dari ayah bernama Homer, ibu bernama Marge dan tiga anak, Bart, Lisa, dan Maggie yang tinggal di kota fiksi Springfield.

Dalam perjalanannya, The Simpsons kerap kali menjadikan soal kultur dan sosial AS sebagai tema canda. Animasi ini memang tidak ditujukan untuk anak-anak, dengan banyak dialog mengandung humor gelap nan sarkas.

Serial tersebut juga kerap menghadirkan kameo-kameo tersohor yang dijadikan dalam bentuk animasi ala The Simpsons, mulai dari Stephen Hawking sampai Paul McCartney. Pada 2007, keluarga dengan ciri kulit warna kuning terang itu naik ke layar lebar lewat ‘The Simpsons Movie’.

Menurut The Guardian, popularitas The Simpsons menurun dalam beberapa tahun terakhir dan mencapai puncaknya pada tahun ini.

 

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : LINE Today

 

 

[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *