Sandy Walsh Diincar 4 Klub Eropa, Peluang Persija Jakarta Sirna?
Calon pemain naturalisasi Indonesia Sandy Walsh isunya tengah diincar empat klub Eropa dan hal ini bisa membuat peluang Persija Jakarta mendatangkannya sirna?
Performa bek kanan klub Liga 1 Belgia Zulte Waregem itu ternyata menarik perhatian beberapa klub Eropa. Sebab ia mampu menorehkan satu gol dari 21 laga pada musim 2018/2019.
Kabar tersebut dilontarkan oleh media massa daring Belgia, gvent.voetbalnieuws.be, Senin (24/06/19) kemarin dengan judul ‘Gelandang Zulte Waregem Dapat Perhatian’.
Media tersebut menjelaskan kalau Sandy Walsh yang baru saja memperpanjang kontrak semusim (habis 2020) bersama Zulte Waregem banyak peminat.
“FC Zurich (Swiss), Young Boys (Swiss), Vitesse (Belanda), dan VLF Bochum (Jerman) memasukan Sandy Walsh dalam daftar incaran mereka,” tulis media Belgia itu.
Bukan tanpa sebab Sandy Walsh diminati oleh empat klub Eropa, pasalnya pemain 24 tahun ini bisa bermain di berbagai posisi seperti bek tengah, kanan (posisi asli), dan pemain sayap kanan.
Sebelumnya Sandy Walsh dirumorkan bakal bergabung dengan tim Liga 1 2019 Persija Jakarta uasi kontraknya habis. Komunikasi intens pun telah dilakukan.
Menurut salah satu pengurus Persija Budiman Dalimunthe kalau Sandy Walsh akan diproritaskan dengan status sebagai pemain lokal.
“Sandy juga tidak masalah akan main di Liga 1. Dia bilang menarik atmosfernya dan dia berterima kasih kalau jadi (bergabung),” ujar Budiman kepada wartawan di Jakarta, Rabu (12/06/19).
Dengan rumor yang menyebutkan Sandy Walsh tengah diincar empat klub Eropa, akankah peluang Persija mendatangkannya tertutup sirna?
Sumber : indosport.com
Gambar : Tribunnews.com
[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]