Singkirkan Dovizioso dan Rossi, Lorenzo Dibela Marquez

Pebalap Repsol Honda, Jorge Lorenzo mendapatkan pembelaan dari rekan setimnya Marc Marquez usai mengalami kecelakaan yang kemudian turut menyingkirkan Andrea Dovizioso, Valentino Rossi, dan Maverick Vinales.

Balapan MotoGP Catalunya awalnya menyajikan persaingan sengit lantaran ada banyak pebalap yang bersaing di baris depan.

Momen klimaks MotoGP Catalunya kemudian sudah terjadi di lap kedua ketika Jorge Lorenzo terjatuh karena gagal mengontrol rem depan. Insiden Lorenzo terjatuh kemudian menjadi menarik karena berdampak langsung pada Andrea Dovizioso, Maverick Vinales, dan Valentino Rossi yang juga ikut terjatuh serta gagal melanjutkan balapan.

Di balik insiden tersebut, Lorenzo secara mengejutkan mendapat pembelaan dari Marquez yang merupakan rekan setimnya. ‘Baby Alien’ menganggap Lorenzo tidak sepenuhnya bersalah dalam insiden tersebut.

“Tentu saja, jika kalian melihatnya, maka banyak orang akan berkata ‘apa yang dilakukan Lorenzo?’, namun bagi saya yang terjadi tidaklah demikian.”

“Lorenzo ada di jalur yang benar, dia tidak beruntung karena kehilangan kontrol ban depan dan Dovizioso serta Vinales sedang keluar dari jalur lintasan balap mereka. Hal itu membuat mereka ada di sana dan kemudian motor Lorenzo menabrak mereka,” ucap Marquez seperti dikutip dari Crash.
Marquez menilai Lorenzo tidak terburu-buru dan gegabah dalam mengendarai motor pada insiden tersebut.

“Lorenzo tidak di luar kendali namun sebuah ketidakberuntungan bagi pebalap lain karena ia kehilangan kontrol ban depan, sesuatu yang mudah terjadi di tikungan seperti itu, plus kondisi tanki motor masih penuh,” tutur Marquez.

Pembelaan Marquez terasa mengejutkan lantaran sehari sebelumnya ia sempat bersitegang dengan Lorenzo di sesi latihan bebas ketiga. Namun berkat kecelakaan yang dialami Lorenzo dan tiga pebalap lain, maka Marquez makin perkasa di puncak klasemen. Marquez kini unggul 37 angka dari Dovizioso yang ada di posisi kedua.

 

 

 

 

Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia

 

 

 

 

[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *