Harga Emas Melejit Imbas Kekhawatiran Ekonomi Global

Harga emas menguat didorong kekhawatiran atas perlambatan ekonomi global. Sentimen itu mendukung harga emas.

“Dengan keseluruhan risiko ekonomi, prospek suram telah memicu respons langsung ke aset safe haven, dengan emas nyaman berada di atas angka USD 1.300,” tulis Analis FXTM, Lukman Otunuga, dalam catatannya seperti dikutip dari laman Marketwatch, Kamis (11/4/2019).

Sejumlah sentimen pengaruhi harga emas terutama kekhawatiran ekonomi global. Bank sentral Eropa melihat prospek ekonomi masih belum baik untuk zona euro.

Bank sentral Eropa juga tidak membuat perubahan pada kebijakan moneter, dan mengulangi rencana untuk mempertahankan suku bunga setidaknya hingga akhir tahun.

Selain itu, Dana Moneter Internasional atau the International Monetary Fund juga memangkas pertumbuhan ekonomi global dan ini penurunan prospek ketiga kalinya dalam enam bulan.

Harga emas di divisi Comex pun naik USD 5,6 atau 0,4 persen menjadi USD 1.313,90 per ounce.

Harga emas ini tertinggi untuk kontrak paling aktif sejak 26 Maret. Harga logam mulia mencetak kenaikan dalam empat sesi berturut-turut dan menandai kenaikan terpanjang sejak 31 Januari.

 

 

 

Sumber : Liputan6.com
Gambar : CNBC Indonesia

 

 

[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *