Telan 3 Kekalahan Beruntun, Bali United Pecat Widodo Cahyono Putro

Widodo Cahyono Putro didepak dari kursi pelatih Bali United setelah tim besutannya menelan tiga kekalahan beruntun di Liga 1 2018. Manajemen Bali United resmi mengakhiri kontrak Widodo Cahyono Putro lebih cepat karena hasil buruk yang ditelan timnya.

Menurut manajemen, pemutusan kontrak ini telah sesuai dengan kesepakatan yang telah ditandangani Widodo saat ditunjuk menukangi Bali United. Mantan pelatih Sriwijaya FC itu dinilai sudah gagal bersama Bali United karena Serdadu Tridatu menelan kekalahan tiga kali secara beruntun.

Fadil Sausu dkk menelan kekalahan dari Persipura Jayapura, Persebaya Surabaya, dan PSM Makassar. “Menginformasikan, per hari ini manajemen mengakhiri kerja sama dengan saya, mengacu kepada perjanjian kontrak yang telah disepakati,” kata Widodo Cahyono Putro.

”Perjanjian kontrak itu soal kalah tiga kali berturut-turut sehingga berakhirnya kerja sama, sekian infonya dan terima kasih,” ujarnya dilansir BolaSport.com dari Tribun Bali, Kamis (29/11/2018). Rencananya, Widodo akan pamitan kepada pemain Bali United pada saat sesi latihan di Lapangan Gelora Trisakti, Legian, Kamis sore ini.

Artinya, Widodo juga tidak akan menemani Bali United saat menjamu Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1 2018 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Minggu (2/12/2018). “Sore ini, saya pamitan ke pemain,” kata Widodo.

 

 

 

 

Sumber :   kompas.com
Gambar :  Bola.net

 

 

 

[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *