Anthony Ginting Takluk di Babak Pertama Denmark Terbuka 2018
Anthony Sinisuka Ginting kalah dari Kento Momota dalam pertandingan tiga gim pada babak pertama kejuaraan bulutangkis Denmark Terbuka 2018 di Odense Sports Park, Selasa (16/10).
Pebulutangkis tunggal putra nomor satu Indonesia itu bertemu dengan Momota untuk kali kedelapan. Dalam pertemuan terakhir di final China Terbuka 2018, September, Anthony menang straight game atas tunggal putra nomor satu dunia itu.
Start Anthony sudah cukup baik di gim pertama, namun Momota berhasil bangkit dari ketertinggalan di awal laga. Setelah skor imbang 5-5, Momota berhasil melanggengkan keunggulan dan menyudahi gim pertama dengan skor 21-18.
Momota memiliki kans besar menyudahi pertandingan secara straight game karena berhasil membukukan keunggulan jauh pada gim kedua. Anthony sempat tertinggal 5-9 dan 10-15.
Anthony mampu bangkit dan menyamakan kedudukan pada angka 18. Laga yang berjalan ketat di angka kritis berhasil dimenangi Anthony dengan skor 23-21.
Pada gim penentuan, pertandingan berjalan cukup ketat hingga skor 8-8. Momota kemudian mencatatkan keunggulan 11-8 atas Anthony. Selepas interval Momota berhasil menjaga jarak dari Anthony dan memastikan melangkah ke babak kedua dengan kemenangan 21-15.
Anthony menjadi wakil Indonesia kedua yang mengalami kekalahan pada hari pertama Denmark Terbuka. Sebelumnya ganda putra juara Belanda Terbuka Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira/Ade Yusuf Santoso juga menelan kekalahan di babak pertama dari Li Junhui/Liu Yuchen.
Sementara dua pebulutangkis Indonesia lain, Jonatan Christie dan Gregoria Mariska Tunjung berhasil melaju ke babak kedua. Jonatan mengalahkan Vincent Wong Wing Ki dan Gregoria menumbangkan Chen Xiaoxin.
Mayoritas wakil Indonesia di Denmark Terbuka baru bermain pada hari kedua, seperti Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, dan Greysia Polii/Apriyani Rahayu.
Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : Indosport
[social_warfare buttons=”Facebook,Pinterest,LinkedIn,Twitter,Total”]