Dubes RI Bakal Hadir ke Konferensi Prancis untuk Bantu Ukraina

Prancis akan menjadi tuan rumah konferensi ‘Standing with the Ukrainian People’ pada hari ini, Selasa, 13 Desember 2022. Kegiatan ini diinisiasi Prancis dan Ukraina serta akan mengundang perwakilan 70 negara, termasuk Indonesia.

Sumber diplomatik Kedutaan Prancis di Jakarta mengatakan, undangan telah dikirimkan kepada Indonesia. Mereka mengonfirmasi bahwa perwakilan dari Kedutaan Besar RI di Paris akan hadir dalam konferensi ini secara fisik.

“Indonesia diundang dan akan berpartisipasi di tingkat kedutaan. KBRI Paris akan mewakili pemerintah Indonesia (dalam konferensi ini),” kata sumber tersebut dalam jumpa pers di Jakarta, Selasa, 13 Desember 2022.

Kehadiran perwakilan Indonesia ini juga sudah dikonfirmasi dari KBRI Paris sendiri. “Bapak Duta Besar dan Pejabat Fungsi Politik akan hadir secara fisik dalam konferensi tersebut di Paris hari ini,” ujar pejabat KBRI Paris dalam pesan singkatnya kepada Medcom.id.

Namun, pejabat tersebut belum membeberkan komitmen Indonesia dalam membantu Ukraina di konferensi tersebut.

Sebanyak 70 negara dari berbagai tingkat, donatur, lembaga multilateral dan 15 organisasi internasional, seperti PBB akan hadir dalam konferensi tersebut. Konferensi ini digelar Prancis untuk membantu infrastruktur Ukraina agar mereka dapat melewati musim dingin.

Sumber diplomatik Kedutaan Besar Prancis di Jakarta menjelaskan, konferensi ini memang bertujuan untuk – setidaknya – jangka pendek, dengan periode Desember hingga Maret.

Presiden Prancis Emmanuel Macron dan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky akan memimpin konferensi tersebut. Konferensi ini akan mengambil tema ‘Standing with the Ukrainian People’.

Meski demikian, Zelensky akan hadir secara virtual. Sedangkan kehadiran wakil Ukraina secara fisik akan dilakukan oleh Perdana Menteri Perdana Menteri Denys Shmyhal dan Olena Zelenska yang datang langsung ke Paris.

Terkait bantuannya, pihak berwenang Ukraina telah mengidentifikasi lima sektor yang memerlukan dukungan mendesak dan terkoordinasi, seperti listrik dan energi, air, infrastruktur pasokan makanan, kesehatan dan infrastruktur transportasi.

 

 

 

 

 

Sumber : medcom.id
Gambar : medcom.id

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *