481 Daerah Zona Kuning, 31 Zona Oranye Didominasi Sumatra
Data milik Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 per 19 September yang baru dirilis pada hari ini mencatatkan nihil zona merah di Indonesia. Sementara itu zona oranye atau wilayah dengan risiko sedang penularan virus corona (Covid-19) turun menjadi 31 kabupaten/kota.
31 kabupaten/kota tersebut didominasi daerah di Pulau Sumatra, sementara di Pulau Jawa hanya tersisa Kabupaten Banyumas di Jawa Tengah dan Kabupaten Bantul di Daerah Istimewa Yogyakarta yang masuk kategori zona oranye.
Banyumas dan Bantul adalah daerah yang masuk dalam kategori level 3 selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Jawa-Bali yang berlaku sejak 21 September hingga 4 Oktober mendatang.
Dari Sumatra, Aceh menjadi provinsi penyumbang zona oranye terbanyak yakni sebanyak 8 kabupaten/kota. Mereka yakni Kabupaten Aceh Barat Daya, Aceh Utara, Aceh Selatan, Aceh Jaya, Pidie Jaya, Pidie, Nagan Raya, dan Kota Banda Aceh.
Kota Banda Aceh diketahui menjadi satu-satunya daerah yang masuk zona merah pada data pekan lalu, sehingga dapat dikatakan turun level zonasi. Sementara itu, Kabupaten Pidie di Aceh yang kini masuk kategori zona oranye juga tercatat menjadi daerah level 4 selama PPKM periode terkini.
Sementara itu, untuk zona kuning atau wilayah dengan risiko rendah penularan Covid-19 mengalami peningkatan menjadi 481 wilayah, dibandingkan data pekan lalu yang mencatat 423 kabupaten/kota. Seluruh kabupaten dan kota administrasi di DKI Jakarta masuk dalam kategori ini.
Sedangkan untuk zona hijau alias daerah yang tidak mengalami penambahan kasus dalam sepekan terakhir tercatat terjadi di Kabupaten Pegunungan Arfak di Papua Barat dan Kabupaten Intan Jaya di Papua.
Sumber : cnnindonesia.com
Gambar : CNN Indonesia