PSSI Surati Shin Tae-yong, Minta Sudah di Indonesia pada 29 Juni

PSSI mengirim surat kepada Shin Tae-yong untuk datang ke Indonesia. Rombongan tim pelatih asal Korea Selatan diharapkan sudah tiba pada, Senin (29/6/2020).

Ini adalah tindak lanjut dari PSSI yang ingin Timnas Indonesia U-19 segera membicarakan program lanjutan. Hal itu terkait persiapan Piala Asia U-19 yang akan digelar pada 14-31 Oktober mendatang di Uzbekistan.

“Kami ingin Shin Tae-yong menghormati kontrak sebagaimana kami juga menghormati kontrak. Kedua, kami ingin sudah fokus untuk program pelatihan,” kata Ketua Satgas Timnas Indonesia, Syarif Bastaman, kepada wartawan.

“Makanya kami sudah undang beliau untuk datang ke sini. Itu resmi melalui undangan PSSI dan meminta Shin beserta stafnya untuk datang tanggal 29 Juni,” ujarnya menambahkan.

Saat ini Timnas Indonesia U-19 masih melakukan seleksi dengan jumlah 44 pemain turut serta dalam latihan virtual sejak pertengahan Mei lalu. Kedatangan Shin ke Indonesia adalah untuk memutuskan kerangka tim untuk lanjut ke pemusatan latihan.

Dijelaskannya lagi, proses seleksi mutlak harus digelar di Indonesia. Ia mempertanyakan urgensi berlatih di Korea dengan kondisi tim masih melakukan seleksi.

“Kedatangannya itu untuk diskusi mengenai program selanjutnya bagaimana. Secara teknis kami harus menyusun kerangka tim, setelah itu menyusun pelatihan dalam rangka seleksi pemain karena sekarang masih terlalu gemuk,” tuturnya.

“Jadi kalau dia ngotot ke Korea, (pemain) yang mau dilatih siapa? Kan harus dirampingkan, dipilih yang terbaik. Maka itu harus ada sesi 1-2 minggu untuk melihat dan menyeleksi,” ucapnya.

Ia juga mengingatkan bahwa tugasnya bukan hanya Timnas Indonesia U-19. Ada juga Timnas Indonesia U-16 Indonesia yang bakal tampil di Piala Asia U-16 2020 pada akhir tahun. Meski U-16 ditangani Bima Sakti, Shin juga berperan sebagai supervisi.

Belum lagi agenda sisa Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia dan Piala AFF 2020 untuk Timnas Indonesia senior. Untuk itu Shin sangat diharapkan bakal memenuhi panggilan ini.

“Jangan lupa ini bukan hanya satu tim, ada senior, U-19, dan U-16. Coach Bima tanggung jawabnya ke Shin Tae-yong. Jadi dia harus ke sini. Kalau dia bilang mau latihan di sana, yang mau dilatih yang mana?” tuturnya.

 

 

Sumber : detik.com
Gambar : detik.com

BAGIKAN BERITA INI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *